Mohon tunggu...
Yovi Kurnia Candra Aprilianto
Yovi Kurnia Candra Aprilianto Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa tua

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Imbas Melonjaknya Kasus Virus Covid-19, Mahasiswa Ini Laksanakan KKN dengan Memanfaatkan Social Media

10 Agustus 2021   11:00 Diperbarui: 10 Agustus 2021   13:50 96
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
KKN Undip Tim II 2021/Dokpri

Surakarta (10/8) Kuliah Kerja Nyata atau KKN merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada daerah dan waktu tertentu. Pada tahun akademik 2020/2021, Universitas Diponegoro menerjunkan mahasiswa KKN Tim 2 untuk melaksanakan kegiatan KKN selama 45 hari, mulai 30 Juni 2021 hingga 12 Agustus 2021.

Tema yang diangkat pada KKN Tim 2 Undip tahun 2021 adalah “Pemberdayan Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19 Berbasis Pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals)”.

Pelaksanaan KKN Tim 2 Undip tahun 2021 sedikit berbeda dari pelaksanaan di tahun-tahun sebelumnya, yang mana KKN dilakukan di desa-desa secara berkelompok. Pelaksanaan KKN Tim 2 Undip tahun 2021 ini berlangsung dalam kondisi pandemi Covid-19 yang membuat pelaksanaan KKN dilakukan secara individu di lingkungan kediaman masing-masing mahasiswa.

Pelaksanaan KKN Tim 2 Undip tahun 2021 diselenggarakan secara full online seperti yang tertera pada Surat Edaran dari Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Diponegoro. Ditambah, adanya kebijakan PPKM Darurat yang diberlakukan oleh Pemerintah Pusat yang melarang adanya kegiatan yang mengumpulkan banyak orang.

Salah satu mahasiswa Undip yang tergabung dalam KKN Tim 2 Undip tahun 2021, Yovi Kurnia Candra Aprilianto melaksanakan kegiatan KKN di lingkungan kediamannya di lingkungan RT 04 RW 13 Kelurahan Semanggi, Kecamatan Pasarkliwon, Kota Surakarta. Pada pelaksanaan KKN ini, program kerja yang dilaksanakan harus berkaitan dengan Covid-19 dan Sustainable Development Goals (SDG’s) dan disesuaikan dengan bidang keilmuan masing-masing mahasiswa.

Kegiatan KKN dimulai dengan mengikuti upacara penerjunan yang diselenggarakan oleh pihak Universitas Diponegoro. Pasca mengikuti upacara penerjunan, mahasiswa KKN mengurus perizinan ke Kelurahan, Ketua RW, dan Ketua RT lokasi KKN. Setelah itu, mahasiswa KKN melakukan observasi dan survey kepada warga di lokasi KKN. Kegiatan perizinan, observasi, dan survey dilakukan untuk mencari tahu permasalahan yang ada di masyarakat untuk dicari solusinya yang dituangkan dalam program kerja yang akan dilaksanakan nantinya.

Terdapat 2 program kerja yang akan dilaksanakan. Program kerja pertama berkaitan dengan Covid-19 yaitu sosialisasi prosedur yang harus dilakukan ketika positif Covid-19 dan pentingnya vaksinasi Covid-19. Sedangkan program kerja kedua berkaitan dengan SDG’s adalah pemberdayaan e-commerce Facebook Marketplace bagi pelaku UMKM.

Seluruh program kerja KKN baik program kerja pertama dan program kerja kedua dilaksanakan melalui social media Whatsapp. Program kerja pertama terkait Covid-19 dilakukan via grup Whatsapp PKK RT 04 RW 13 Kelurahan Semanggi. Sedangkan program kedua terkait SDG’s dilakukan melalui personal chat Whatsapp antara mahasiswa KKN dengan pelaku UMKM.

Pelaksanaan Program Kerja Kepada Ibu-Ibu PKK Via Grup Whatsapp (Dokpri)
Pelaksanaan Program Kerja Kepada Ibu-Ibu PKK Via Grup Whatsapp (Dokpri)

Program kerja pertama terkait Covid-19 adalah melaksanakan sosialisasi prosedur yang harus dilakukan ketika positif Covid-19 dan pentingnya vaksinasi Covid-19. Program ini dilaksanakan dengan membagikan poster berisi prosedur yang harus dilakukan ketika positif Covid-19 dan vaksinasi Covid-19. Selain membagikan poster, sosialisasi juga dilengkapi dengan penjelasan materi dari isi poster.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun