Sebuah kecelakaan maut terjadi malam ini di jalan raya utama kalimalang daerah tambun pada Jumat, 12 Mei 2023. Ketika seorang pengendara motor menabrak truk. Insiden tragis ini terjadi sekitar pukul 19.25 WIB di Jalan inspeksi kalimalang. Kecelakaan itu mengakibatkan pengendara motor mengalami cedera serius.
Menurut saksi mata yang berada di lokasi kejadian, kecelakaan ini terjadi dengan kecepatan tinggi. Pengendara motor, yang belum  diketahui identitasnya ini, tampak kehilangan kendali dan langsung menabrak muatan belakang truk tersebut.
Kecelakaan ini mengakibatkan kemacetan di jalan raya kalimalang. Petugas kepolisian yang sudah berada di sekitar area tersebut segera memberikan pertolongan pertama dan memanggil ambulans untuk evakuasi korban ke rumah sakit terdekat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H