Mohon tunggu...
Yose Revela
Yose Revela Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

YNWA. Wonosobo, 14 Juli 1992 yoserevela@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Saat Si Merah Menggila

30 Desember 2018   04:48 Diperbarui: 30 Desember 2018   18:19 472
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menggila. Itulah satu kata yang kiranya tepat, untuk menggambarkan bagaimana performa Liverpool saat menghadapi Arsenal di Anfield, Minggu, (30/12, dinihari WIB). Tak tanggung-tanggung, tim asuhan Jurgen Klopp ini menang telak dengan skor 5-1!

Jika hanya melihat dari catatan statistiknya, mungkin skor akhir pertandingan ini terlihat agak tak masuk akal. Karena, Arsenal unggul dalam hal penguasaan bola (53%) atas Liverpool (47%). Selain itu, jumlah total tembakan yang dihasilkan kedua tim juga tak terlalu timpang, dimana Liverpool membuat total 15 tembakan, sementara Arsenal membuat total 8 tembakan.

Sayangnya, sepak bola tak melulu ditentukan oleh catatan statistik, karena jumlah gol-lah yang pada akhirnya akan menentukan. Memang, secara permainan Arsenal mampu mengimbangi Liverpool yang tampil penuh semangat. Bahkan, mereka sempat unggul lebih dulu, berkat gol Ainsley Maitland-Niles, yang memanfaatkan satu celah terbuka di lini belakang Liverpool.

Tapi, alih-alih jatuh mental, gol ini malah memantik semangat Liverpool. Bahkan, setelah Arsenal berbalik jadi bulan-bulanan Mohamed Salah dkk, yang sukses mengekspos habis-habisan rapuhnya lini belakang Arsenal yang dikomandani oleh Skhodran Mustafi di babak pertama. Terbukti, Arsenal harus rela mendapati mereka kebobolan empat gol, saat babak pertama berakhir.

Sepasang gol Roberto Firmino, dan masing-masing satu gol dari Mohamed Salah dan Sadio Mane, membuat Liverpool unggul 4-1 di babak pertama. Apa boleh buat, reaksi positif Si Merah ini, berhasil membuat mereka "membungkus" pertandingan, bahkan saat laga ini masih separuh jalan.

Selebihnya, meski tampil lebih baik di babak kedua, Arsenal gagal mencetak gol. Penampilan para pemain Liverpool yang sudah begitu rileks membuat kreasi serangan Pierre Emerick Aubameyang dkk menemui jalan buntu. Bahkan, mereka harus rela kebobolan satu gol lagi, saat Roberto Firmino menggenapi catatan hat-trick nya lewat eksekusi penalti. Performa ciamik dalam pertandingan melawan Arsenal menjadi sebuah cara "buka puasa gol" nan elegan dari pemain asal Brasil ini.

Kemenangan atas Arsenal ini menjadi respon positif Liverpool, atas kekalahan 1-3 Tottenham Hotspur (posisi 2, nilai 45) atas Wolverhampton Wanderers beberapa jam sebelumnya. Dengan demikian, Liverpool (nilai 54) untuk sementara bisa duduk santai di puncak klasemen sementara Liga Inggris. Hasil ini juga membuat Manchester City (posisi 3, nilai 44) berada dalam tekanan untuk harus menang atas Southampton, Minggu, (30/12, malam WIB) demi menjaga peluang bersaing di pacuan juara.

Selain menjadi penutup nan manis di penghujung tahun 2018, pesta gol Liverpool ke gawang Arsenal juga menjadi satu modal positif menuju laga berikutnya. Kebetulan, lawan yang akan dihadapi Liverpool setelah ini adalah Manchester City sang juara bertahan. Kali ini, Liverpool sedikit berada di atas angin, karena mereka baru saja menghajar Arsenal. Jika mampu kembali meraih hasil positif, tentunya ini menjadi angin segar bagi impian mereka meraih gelar juara Liga Inggris.

Meski begitu, Liverpool tetap harus waspada. Karena, kompetisi baru separuh jalan. Mereka tak boleh cepat puas dengan kemenangan ini. Malah inilah saatnya Liverpool dan Kopites untuk mulai berdoa, supaya Si Merah musim ini bisa "diruwat" dari nasib buruk, yang selama ini menghantui mereka di liga. Siapa tahu, Dewi Fortuna akhirnya mau tersenyum manis di Anfield musim ini.

Maju terus Reds, tetap fokus!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun