Sesudah itu kemampuan dan ketrampilan bekerja dengan internet karena mayoritas pekerjaan online itu berkaitan dengan IT, seperti menjadi web design, programmer, atau cloud engineer.
Ada juga sejumlah pekerjaan online yang berkaitan dengan misalnya design grafis, menjadi animator, modeler, special effect 2D & 3D, dan lain-lain.Â
Semua itu memang digaji dengan dollar, tapi itu tadi tuntutannya juga tentu saja tidak main-main. Maka sangat besar resikonya. Bisa saja diputus di tengah jalan.
Selain hard skill yang dituntut, sebenarnya yang paling penting dan dibutuhkan adalah soft skill. Perlu disadari bahwa sekarang zaman sudah semakin canggih.Â
Tidak ada gaji yang dibayarkan tunai. Semuanya ditransfer dengan bermacam-macam sistem antara lain via paypal, transferwise yang kemudian dengan mudah bias dipindahkan ke rekening bank yang ada di Indonesia dengan mudah dan cepat pula.
Semoga berkat yang dibawa oleh pandemi Covid-19 berupa bekerja dari rumah (Work from home) dengan memanfaatkan internet dan mendatangkan gaji yang bervariasi sesuai dengan ketrampilan yang dimiliki pada akhirnya dapat mendatangkan kebahagiaan bagi keluarga masing-masing. Kiranya Tuhan berkenan memberkati setiap usaha dan perjuangan kita.
Atambua, 10.03.2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H