Bosan dengan stasiun radio yang itu-itu saja? Jangan khawatir. Di era internet seperti sekarang ini, tak ada lagi batasan ruang dan waktu. Internet telah mengubah kita dalam mendapatkan informasi, termasuk mendengarkan siaran radio. Itulah yang menjadi sajian utama dari situs Live365.com, yang menyajikan ribuan stasiun radio berbagai genre, termasuk jazz.
Live365.com adalah provider stasiun radio yang paling lengkap. Pat Metheny Radio (PMR), misalnya, menyajikan secara nonstop komposisi-komposisi dari gitaris handal, Pat Metheny. Sebagai penggemar gitaris penyabet berbagai penghargaan musik ini, PMR adalah pilihan yang tepat untuk mendengarkan komposisi seperti Better Days Ahead, Have You Heard, hingga Last Train Home.
Anda penggemar komposisi-komposi Latin Jazz? Latin Jam Radio FFM adalah referensi yang menarik. Stasiun radio yang berbasis di Frankfurt ini menyajikan komposisi-komposisi jazz latin pilihan setiap harinya. Stasiun radio lainnya adalah Latin Quarters, Latin Jazz Network Radio, atau Caramba Salsa Radio. Semuanya gratis, dengan kualitas sound yang jernih dan cepat diakses dari komputer Anda.
Live365.com menyajikan stasiun radio jazz berbagai genre, seperti Acid Jazz, Clasic Jazz, Smooth Jazz, Fusion, Bigband, Swing, hingga stasiun radio dengan format Big Band. Total stasiun radio jazz yang dapat Anda dengarkan adalah 364 channel. Di samping jazz, Live365.com juga menghadirkan beragam genre lainnya, seperti Rock, Heavy Metal, New Age, World Music, Hip Hop, Oldies, hingga Inspirational Music.
Live365.com adalah member Digital Media Association (DiMA), National Associations Of Broadcaster (NAB), Association for Independent Music (AFIM), the Intercollegiate Broadcasting System (IBS), dan Collegiate Broadcasters, Inc. (CBI). Bermarkas di Foster City, California. Setiap tahun Live365.com membayar royalti kepada label, artis, penulis lagu, dan publisher.
Selain menyajikan siaran radio secara cuma-cuma, bagi Anda yang ingin mendengarkan komposisi jazz tanpa diganggu iklan, kualitas sound yang lebih baik, maka menjadi member VIP dari Live365.com adalah pilihan yang tepat. Dengan membayar USD 5,95/bulan, Anda berhak mendapatkan fasilitas khusus. Namun, jika ingin yang gratis, maka yang perlu dilakukan adalah menekan tombol play, dan dengarkan komposisi jazz pilihan Anda. (yollis)
Tulisan ini juga pernah dirilis di Horizon-Line.Com - Indonesian Jazz & Lifestyle
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI