Real Madrid dilaporkan tengah menyusun siasat untuk bisa mendatangkan dua striker maut masa kini, Kylian Mbappe dan Erling Haaland.
Sejauh ini, nama Mbappe memang masih dikejar oleh klub Ibu Kota Spanyol tersebut agar bisa segera menjemputnya dari PSG.
Sementara penyerang andalan Borussia Dortmund, Erling Haaland, beredar laporan dari Fichajes, Madrid juga sedang berusaha untuk bisa membawanya ke Santiago Bernabeu.
Harapannya jelas agar mereka bisa menduetkan Mbappe dan Haaland di lini depan tim besutan Carlo Ancelotti tersebut yang rencananya ingin direalisasikan pada musim depan.
Sejauh ini, Mbappe masih terus diusahakan oleh Madrid agar bisa mereka rekrut pada jendela transfer kedua yang dibuka pada bulan Januari mendatang atau jika mau menunggu, mereka bisa memboyong Mbappe secara gratis di musim panas ini seiring dengan berakhirnya kontrak sang pemain Bersama PSG.
Sementara Haaland melalui agennya, Mino Raiola menegaskan jika kliennya tersebut dipastikan bakal mencari klub baru di musim panas mendatang dan Real Madrid menjadi salah satu klub yang bisa menjadi pilihan destinasi baru.
Kabarnya, Haaland dilabeli oleh Dortmund dengan harga senilai 64 juta poundsterling atau lebih dari Rp1,2 triliun.
Di satu sisi, El Real juga ingin memangkas lini depan mereka agar bisa memberikan tempat bagi Mbappe dan Haaland.
Nama Gareth Bale memang sudah lama ingin dijual oleh Real Madrid menyusul dengan turunnya performa mantan penggawa Tottenham Hotspur tersebut.
Sementara nama Eden Hazard muncul karena dianggap gagal memberikan kontribusi yang memuaskan.