Baru-baru ini tersiar kabar yang mengatakan Manchester City ingin mendatangkan striker Tottenham Hotspur, Harry Kane sebagai pengganti dari Sergio Aguero yang bakal hengkang pada akhir musim ini.
Kane disebut-sebut sebagai pemain yang cocok untuk menggantikan peranan dari Aguero yang kontraknya tidak diperpanjang oleh City pada musim panas nanti.
Beredar kabar dari The Times, jika keinginan Man City mendatangkan Harry Kane sebagai pengganti Sergio Aguero tak lepas dari keinginan pelatih mereka, Pep Guardiola yang memang sudah lama tertarik dengan gaya bermain striker asli Inggris tersebut.
Di satu sisi, Man City juga sedang berusaha untuk mendatangkan striker Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland. Namun, untuk mendatangkan Haaland jelas tidak mudah karena pemain berdarah Inggris, berkebangsaan Norwegia itu banyak yang berminat.
Sehingga hal ini membuat Guardiola maupun Man City jelas harus mempersiapkan opsi lain salah satunya adalah Harry Kane yang bisa dibilang sejauh ini belum ada klub yang berminat untuk membawanya keluar dari Tottenham Hotspur.
BACA JUGA: Aguero Tidak Dibutuhkan Koeman, Depay Jadi Prioritas
Perhatikan, jika Man City bisa menjemput Harry Kane ke Etihad Stadium, maka saya yakini bisa menyebabkan efek domino transfer.
Ya memang saya bukanlah pengamat sepak bola, melainkan hanya penggemar saja yang bisa memberikan opini berdasarkan data yang ada.
Baiklah, jadi jika Man City berhasil mendatangkan Harry Kane, maka slot striker utama yang menjadi andalan Tottenham Hotspur bakal berkurang.
Menurut laporan dari Sky Italia, jika Spurs harus kehilangan Kane maka mereka bakal mencoba mendatangkan penyerang Juventus, Paulo Dybala.
Dybala memang lebih sering dimainkan sebagai second striker di Juve, namun untuk menjadikannya sebagai penyerang utama bukanlah hal yang mustahil.