Siapa yang tidak tahu calo? Menurut KBBI, calo adalah orang yang menjadi perantara dan memberikan jasanya untuk menguruskan sesuatu berdasarkan upah. Calo telah sejak lama beredar di Indonesia dan menjadi suatu profesi bagi beberapa orang.
Baru-baru ini, masyarakat Indonesia kembali dibuat gempar dengan kehadiran calo, tepatnya di perebutan tiket konser band Coldplay. Bagaimana tidak? Tiket konser Coldplay yang seharusnya memiliki harga termahal Rp11.000.000 dijual kembali oleh calo hingga mencapai harga Rp100.000.000.Â
Benar-benar harga yang tidak masuk akal sama sekali. Bahkan, Puteri Indonesia Intelegensia 2019, Lycie Joanna Jon Sen, juga dikabarkan menjual kembali tiket Coldplay dengan harga dua kali lipat. Hal tersebut tentu menuai hujatan publik dari netizen Indonesia. Menanggapi kejadian tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, meminta masyarakat agar tidak nekat membeli tiket dari calo demi bisa menonton sang idola.
Sesuai yang dikatakan oleh Sandiaga Uno, masyarakat Indonesia harus dapat bekerja sama untuk tidak membeli tiket dari calo supaya perkembangan calo di Indonesia berhenti. Membeli tiket dari calo sama saja dengan memperkaya mereka dan memberi kesempatan bagi mereka untuk menjadi calo lagi, serta menggoda orang lain untuk menjadi calo juga karena keuntungan yang didapat. Selain itu, membeli tiket dari calo juga rawan penipuan, terutama calo yang tidak jelas asal-usulnya. Biarkan saja calo-calo tersebut mengalami kerugian besar agar merasa kapok untuk menjadi calo lagi.
Mengingat sebentar lagi akan ada perebutan tiket sepak bola timnas Indonesia melawan Argentina, diharapkan pemerintah dapat bertindak lebih tegas dalam menghadapi calo-calo tersebut. Netizen pun banyak memberi saran agar kejadian calo ini tidak terulang lagi.
"Calo calo gini emang harus diberantas sih, mending sistem ticketing dibuat per nik terus ga bisa dipindah tangankan Seperti ticketing kai, pesawat dsb" komentar dari akun twitter @wortel_me***.
"Gw fans Coldplay garis keras, ketika gw gagal beli sendiri, langsung Say No To Calo!! Fak em all! Gw masih waras, gw ga kehilangaan uang, cuma kehilangan kesempatan (kali ini) nonton live Coldplay. Tp gw ga mau makin menyuburkan per-Calo-an tiket di Indonesia" komentar dari akun twitter @saru_m***.
"Saran gw jangan beli tiket coldplay ke calo sampe Hari H.. pas hari H pun tunggu sampe coldplay nyanyi 2-3 lagu baru tembak harga yang lo mau.." tulis Rian, vokalis D'Masiv di akun twitternya @RianEkkyP.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H