MTsN 1 Kota Malang Gelar Peringatan Isra Mikraj 1445 H/2024 M dengan Tema Al-Aqsa
Malang, 7 Februari 2024 - MTsN 1 Kota Malang menyelenggarakan kegiatan Peringatan Isra Mikraj 1445 H/2024 M pada hari Rabu, 7 Februari 2024. Kegiatan ini mengangkat tema "Al-Aqsa dalam Isra Mikraj: Menguak Pesan-pesan Spiritual untuk Meningkatkan Kualitas Ibadah".
Acara yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru MTsN 1 Kota Malang ini terbagi menjadi dua tempat, yaitu Masjid Al-Fajr (putra) dan Aula Matsanewa (putri). Diawali dengan penampilan Hadrah Al-Banjari yang menebalkan nuansa religius, kemudian dilanjutkan dengan penampilan kolaborasi ekskul teater yang membawakan puisi berjudul "Mencintai Aqsa" karya Yoga Prasetya.
Kegiatan inti pada Peringatan Isra Mikraj kali ini adalah sarasehan dengan materi "Isra Mikraj dan Pesan-pesannya untuk Meningkatkan Kualitas Ibadah". Materi disampaikan oleh dua narasumber yang kompeten, yaitu Ustadz Faruq untuk sesi putri di Aula Matsanewa dan Ustadz Soleh untuk sesi putra di Masjid Al-Fajr.
Sarasehan berlangsung dengan interaktif dan penuh antusiasme. Peringatan Isra Mikraj 1445 H/2024 M di MTsN 1 Kota Malang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi seluruh siswa dan guru dalam meningkatkan kualitas ibadah dan keimanan kepada Allah SWT.
Penulis Yoga Prasetya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H