Purwakarta - Sebanyak 140 mahasiswa melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di 10 (sepuluh) desa di kecamatan Cibatu Purwakarta, mulai tanggal 22 Januari 2024 sampai 25 Februari 2024. Pelepasan mahasiswa KKN tersebut dilakukan secara simbolis oleh Camat Cibatu dan jajaran pengurus Desa bersama para Dosen STIE Syariah Indonesia Purwakarta di halaman Kantor Kecamatan Cibatu, Senin pagi (22/01/24).
Pelepasan mahasiswa KKN secara simbolis ditandai dengan pemasangan atribut KKN kepada perwakilan mahasiswa. Acara ini kemudian diakhiri dengan swafoto bersama dengan Jajaran pemerintah Kecamatan Cibatu, Dosen STIE IP, DPL Kelompok dan panitia serta para mahasiswa peserta KKN.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI