Mohon tunggu...
heru suti
heru suti Mohon Tunggu... Administrasi - Merdeka

Menulis untuk menghasilkan tulisan

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Tidak Ada Messi, Tidak Masalah

17 Juni 2023   07:22 Diperbarui: 17 Juni 2023   07:23 604
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Euforia kedatangan timnas Argentina ke Indonesia sangat luar biasa. Animo masyarakat terlihat sangat tinggi. War tiket macam konser musik papan atas membuktikan itu, dibuka sebentar dengan harga yang relatif mahal tapi langsung ludes.

Entah karena ingin mendukung timnas bertanding lawan juara dunia, atau ingin melihat juara dunia secara langsung, atau lebih spesifik lagi, pengen melihat aksi seorang Lionel Messi bertanding melawan Asnawi.

Ya, tidak bisa dipungkiri bahwa salah satu yang membuat antusias itu besar adalah keberadaan nama Lionel Messi di timnas Argentina.

Jelas, karena dia memang magnet terbesar sepakbola dalam hampir dua dekade ini. Ia dan Cristiano Ronaldo ada di posisi yang lain dari semua pemain sepakbola dunia yang aktif bermain saat ini. Kedatangan Messi jelas sangat ditunggu oleh fans sepakbola.

Namun sayangnya lalu muncul kabar, Messi tidak jadi datang ke Indonesia. Mereka yang hanya ingin melihat Messi terancam tidak terpenuhi hasratnya.

Tur Asia, Messi hanya akan main lawan timnas Australia si Cina. Pertandingan tersebut sudah dilangsungkan dan Argentina menang 2-0 dengan Messi mencetak satu gol cepat.

Sementara pada jadwal berikutnya, yaitu ke Indonesia ia tidak ikut.

Skuad Argentina tiba di tanah air disambut oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Berita dari tempo.co (16/06/23) menyebutkan bahwa tidak terlihat sosok Lionel Messi diantara skuad yang datang tersebut.

Jadi memang benar, Messi batal datang ke Indonesia.

Konon kebatalan Messi adalah keputusan pelatih Lionel Scaloni yang memang memberikan jatah liburan padanya. Scaloni memberi jatah liburan pada tiga bintang seniornya, selain Messi juga kepada Angel di Maria dan Nicolas Otamendi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun