Mohon tunggu...
Yesaya Sentosa
Yesaya Sentosa Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Menulis adalah bagian dari peningkatan pengetahuan, saya suka menulis hal hal yang bertema teknologi, programming, edukasi, dan suka membahas bahas buku.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Apa Pentingnya Belajar Coding Sejak Dini? serta Manfaat dan Kendala

16 September 2023   17:58 Diperbarui: 16 September 2023   18:01 147
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
tynker.com/benefitcodingforkids

berpikir secara komputasional adalah berpikir layaknya komputer, namun bukan menjadikan anak-anak sebagai komputer dengan cara mencuci otak mereka. Computational thinking adalah kemampuan menyelesaikan masalah dengan menggunakan kemampuan komputer itu. Pada anak-anak terutama Generasi Alpha, mereka membutuhkan kemampuan ini karena mereka sudah mengenal komputer sejak masih kecil. Kemampuan ini menekankan bahwa komputer diatas segala kehebatannya hanyalah sebagai alat yang digunakan manusia. oleh karena itu jika tidak digunakan dengan baik maka komputer itu sendiri tidaklah sepintar dan sehebat yang dibayangkan, itulah mengapa kemampuan ini sangat dibutuhkan.

  • KREATIVITAS

Kreativitas hanya perlu disalurkan dan dilepaskan. Langkah langkah dalam proses kreatif meliputi observasi , mengajukan pertanyaan, menghubungkan koneksi, bereksperimen dan mendapatkan pandangan yang berbeda. Penelitian dari UC Berkeley mengatakan bahwa kreativitas seseorang akan menurun seiring dengan bertambahnya usia, namun itu jika tidak pernah dilatih maka akan terus menurun dan merosot. Dengan belakar coding, anak-anak akan dituntut untuk bereksperimen. begitu mereka mengetahui dasar-dasar dari pemroraman itu, mereka akan selalu memiliki pertanyaan baru. "bagaimana jika saya dengan begini, apakah saya akan berhasil?"Hal itu akan membuat mereka semakin sering untuk salah demi mendapatkan kebenaran.

  • MATEMATIKA

Dengan belajar Coding, anak akan secara tidak langsung sedang mempelajari matematika. Namun dengan kasus yang secara langsung mereka hadapi. Mereka akan dikenalkan dengan variabel, linear aljabar, geometri dan lain-lain. selain itu dengan belajar tersebut pemikiran kritis mereka akan terus diasah. 

  • MENDORONG KERJA KERAS DAN PANTANG MENYERAH

Coding selalu dihadapkan dengan Error dan error. Ketika menghadapi itu mereka akan belajar bahwa kegagalan itu hanya sementara jika tidak dicoba untuk berhasil. Ketika anak mendapati masalah, mereka akan didukung untuk tetap menghadapinya serta berusaha untuk tidak menyerah. Hal itu sangat penting. Sebab dengan jiwa pantang menyerah, anak-anak akan menjadi semakin bijak dan dapat menghadapi masalah dengan pemikiran yang dingin. Selain itu, mereka akan memiliki pemikiran Growth Mindset, yaitu pemikiran untuk bertumbuh, dan dapat menjadi apa saja yang mereka inginkan jika mereka mencobanya.

Sebenarnya masih banyak kemampuan lain lagi yang didapat jika pelajaran Komputer itu diterapkan sejak dini. Selain itu, para guru dan orang tua sepakat bahwa dengan belajar coding dapat meningkatkan soft skill dan hard skill serta meningkatkan prestasi akademik anak di sekolah. 

Rekomendasi buku Pemrograman untuk anak :

1. Belajar Pemrograman untuk anak

2. Ayo Cari tahu! Coding

follow ig: @yesayasentosa

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun