Mohon tunggu...
Yesa Klara Dwi Putri
Yesa Klara Dwi Putri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Kristen Satya Wacana

Saya adalah seorang mahasiswa Agribisnis yang antusias untuk membangun karir di bidang ini. Saya selalu terbuka untuk belajar dan mengembangkan diri. Saya yakin bahwa dengan bekerja keras dan dedikasi, saya dapat mencapai cita- cita saya menjadi agripreneur yang sukses.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Menjelajahi Keindahan Alam dan Budaya di Danau Ranau: Surga Tersembunyi Ekowisata di Sumatera Selatan

26 Mei 2024   00:58 Diperbarui: 26 Mei 2024   01:13 203
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumen Pribadi

3. Fungsi Konservasi

Fungsi konservasi dari Danau Ranau yaitu menjadi tempat berlindung berbagai flora serta fauna dari berbagai spesies yang dilindungi. Keberadaan hutan sekitar danau menjadi rumah bagi berbagai jenis burung, mamalia, serta reptil. Fungsi konservasi tersebut mampu menjaga keseimbangan ekosistem dan keanekaragaman hayati di danau ranau.

Danau ranau juga berperan penting dalam pengendalian banjir di wilayah sekitar. Kapasitas danau yang besar mampu menampung air hujan dan mencegah terjadinya luapan air yang dapat membahayakan masyarakat. Fungsi konservasi tersebut sangat penting untuk menjaga keselamatan penduduk sekitar. Kemudian terdapat juga hutan dengan pepohonan disekitar yang mampu mencegah erosi tanah.

4. Fungsi Rekreasi

Fungsi rekreasi dari Danau Ranau seperti Jetsky, Banana Boat, Bersepeda, Memancing, Rafting. Selain itu di tepian danau yang terbentuk seperti daratan seperti pantai dengan pasir putih disertai dengan pohon kelapa yang terdiri dari Pantai Singkalan, Pantai Pelangi, serta Pantai Bidadari. Kemudian terdapat Air Terjun Subik Tuha, Pemandian Air Panas, Taman Bunga Bukit Mutiara garden, Air Terjun Manduriang, Puncak Bersemi, dan yang terakhir Pulau Marisa. Kemudian makanan khas Danau Ranau seperti Sambol Lecap Iwa Mujaer, Sambol Pajak, dan masih banyak lagi.

Selain pemandangannya yang memukau, Danau Ranau kaya akan budaya lokal. Masyarakat sekitar danau sebagian besar berasal dari Suku Marga Ranau, sisanya Suku Lampung, Sumende, Jawa, dll. Mereka memiliki tradisi serta adat istiadat yang masih di jaga hingga kini, seperti tarian adat dan musik tradisional yang biasa di tunjukkan dalam acara tertentu. Bagi pecinta alam dan petualang, ada banyak sekali aktivitas yang bisa dilakukan dari yang biasa hingga menantang.

Sumber: Dokumen Pribadi
Sumber: Dokumen Pribadi

Berikut adalah foto pemandangan Danau Ranau ketika di malam hari, cantik bukan? Berkunjung ke Danau Ranau memberikan pengalam ekowisata yang lengkap, bagi yang mencari ketenangan, petualangan, atau wisata budaya, Danau Ranau menawarkan semuanya. Datanglah dan rasakan sendiri keindahan dan pesona dari Danau Ranau.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun