Foto diatas tersebut merupakan foto saya dan teman-teman SMP saya yang sedang mengantar Nadya, teman saya (baju putih) di stasiun Kiaracondong untuk pergi ke Surabaya untuk kuliah. Mengapa saya memilih foto ini? Karena sebenarnya saya dan teman teman saya ini memiliki background yang berbeda-beda, agama yang berbeda-beda, bahkan idealisme yang berbeda-beda. Sudah 3 tahun kita berpisah sekolah, namun terlepas dari perbedaan-perbedaan tersebut dan SMA yang berbeda, kami tetap sering berkumpul bersama, saling mendengar cerita sesame, saling sering tolong menolong sesame. Bahkan saat salah satu dari teman kami harus pergi dari bandung untuk melanjutkan pendidikannya, kami bersama-sama mengantarkannya ke stasiun.
Yang saya alami dan rasakan, kami tidak pernah memandang segala perbedaan yang kami miliki sebagai obstacle untuk kami berteman. Kami tidak pernah memandang beda atau tidak suka akan satu sama lain karena perbedaan yang kami miliki, karena bagi kami, diversities make us unite.
#TUGAS2SIAPSINDU
#KELOMPOKA5SIAPSINDU
Muhammad Yesa Adzany
6102201111
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI