Pupuk yang merupakan salah satu dari pupuk hayati ini dapat membantu petani dalam menghemat atau solusi mengurangi populasi hama menjadi pupuk yang dapat memperbaiki tanah sawah dan juga dapat merubah para petani dari menggunakan pupuk kimiawi menjadi pupuk organik yang alami dari keong mas.
Proses pembuatannya pun sangat mudah yaitu dengan menyiapkan alat dan bahan. Alat yang di gunakan juga sederhana yaitu ember, pisau, telenan dan palu. Bahan yang di perlukan juga hanya membutuhkan keong mas yang telah tersedia di sawah.
Berikut proses pembuatannya:
- Siapkan bahan keong mas yang ada di sawah lalu sesudah itu dikumpulkan di dalam ember.
- Keong mas yang sudah terkumpul satu-persatu di pecahkan cangkang menggunakan palu.
- Kemudian bersihkan antara cangkang dan daging keong.
- Setelah dibersihkan daging keong di potong-potong menggunakan pisau dan telenan.
- Lalu potongan di kumpulkan dalam ember.
- Keong mas yang suah di potong dapat di sebar di sawah.
Pupuk yang menggunakan hama keong mas ini sangat bagus bagi tanah sawah karena dapat menambah unsur hara yang ada dan mikroorganisme yang ada juga terbantu dengan adanya pupuk keong mas ini.Â
Dengan adanya potongan keong mas yang sudah disebar di lahan tanah sawah mikroorganisme pengurai mendapatkan keuntungan sebagai sumber makanan mereka dan sumber tenaga untuk menggurai agar nantinya dapat diserap oleh padi atau tanaman yang ada sesudah mikroorganisme mati. Maka dengan begitu tanah sawah akan menghasilkan unsur hara yang baik bagi tanaman yang ada di tanah sawah. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H