Mohon tunggu...
Ya Yat
Ya Yat Mohon Tunggu... Penulis - Blogger

Penyuka MotoGP, fans berat Valentino Rossi, sedang belajar menulis tentang banyak hal, Kompasianer of The Year 2016, bisa colek saya di twitter @daffana, IG @da_ffana, steller @daffana, FB Ya Yat, fanpage di @daffanafanpage atau email yatya46@gmail.com, blog saya yang lain di www.daffana.com

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Ketagihan Nasi Padang Berkonsep Jepang di Festival Kekinian Pergi Kuliner

29 Mei 2021   14:32 Diperbarui: 29 Mei 2021   14:41 921
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
nasi Padang berkonsep Jepang (dok.yayat)

Gerai makanan Minang tapi kok namanya Nantakana yang berbau Jepang? Ternyata konsep gerai ini memang makanan khas Padang tapi berkonsep Jepang. Konsepnya terlihat dari kemasan makanan terbuat dari kerdus dan olahan daging ayam yang tanpa tulang.

aneka minuman kekinian (dok.yayat)
aneka minuman kekinian (dok.yayat)
Setelah menerima nasi pesanan saya, saya segera menuju area meja tinggi untuk makan. Sayang mejanya terlalu tinggi untuk saya jadi makannya dipegang tangan aja dan nggak ditaruh di meja. Kuah rendangnya sungguh berlimpah. Ayamnya tanpa tulang jadi bisa dimakan sampai gigitan terakhir.

Daging rendangnya juga empuk sekali. Sementara udang tempura rasanya sungguh gurih. Nggak terasa, saya habiskan nasi beserta lauknya. Maklum perut lapar dan memang jamnya makan siang. Perut lapar ketemu makanan enak, klop deh. Untung nasinya hanya seporsi, kalo 2 porsi mungkin akan habis juga hihihih. Kapan-kapan kalo saya ke pasar Mayestik saya akan mampir, Nantakana bikin saya ketagihan.

corndog ala Korea (dok.yayat)
corndog ala Korea (dok.yayat)
Saya keliling lagi untuk melihat-lihat suasana sambil mengincar jajanan yang akan saya beli lagi. Saya berhenti di gerai Ngombe Caf yang menjual corndog. Ini penganan ala Korea yang terbuat dari sosis dan keju lalu dilapisi tepung dan ditusuk menggunakan stik kayu. Corndog digoreng sebelum disajikan. Varian Corndog cukup banyak, di gerai Ngombe Caf ada corndog yang terbuat dari sosis keju dan dibalut mie.

burger lumer yang dagingnya empuk (dok.yayat)
burger lumer yang dagingnya empuk (dok.yayat)
Saya putuskan membeli beef burger di gerai Burger Lumer. Harganya cukup murah. Dengan membayar tak sampai 40 ribu, kita sudah mendapat burger isi daging tebal yang empuk banget ketika digigit. Ukuran burgernya juga lebih besar dari burger-burger kebanyakan.

Festival Kekinian masih berlangsung hingga 30 Mei 2021. Pembayaran di festival ini bisa menggunakan uang tunai, debit atau dengan Shopee Pay. Silakan ke Mal Metropolitan Bekasi buat mencoba berbagai rasa dari aneka jajanan di festival kuliner di sana. Jangan lupa selalu mentaati protokol kesehatan yaaaa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun