Setiap orang pasti punya hobi. Hobi adalah rekreasi yang dilakukan pada waktu luang untuk menenangkan pikiran seseorang. Namun banyak pula yang akhirnya menggunakan hobi sebagai bisnis dan rata-rata berhasil.Â
Ya emang sih proses menuju keberhasilan itu nggak mudah, namun orang yang membangun usaha berdasarkan hobi, cenderung lebih menikmati proses usahanya.
Seorang teman saya namanya Tanti. Ia hobi membuat doodle. Tau doodle kan ya, itu lho tulisan yang huruf-hurufnya diukir menggunakan spidol warna. Huruf cantik sik saya bilang.Â
Berawal dari hobi orat-oret huruf, ia mulai melayani pesanan dari teman-teman yang tertarik. Setelah banyak pesanan, sekarang ia sering dipanggil untuk memberi pelatihan workshop doodle. Berawal dari hobi, mbak Tanti sekarang berpenghasilan lumayan.
Tapi nggak semua yaaa orang yang hobi melakukan sesuatu lantas mengembangkan hobinya untuk bisnis. Banyak juga yang membiarkan hobinya jadi sekedar hobi pengisi waktu luang atau jadi penyegar pikiran dari lelahnya bekerja. Nggak semua hal harus jadi uang sih memang.
Saat ini saya biasa melakukan hobi saya untuk mengisi waktu luang sebelum berbuka. Pekerjaan menyiapkan makanan berbuka biasanya selesai hampir jam 5 sore. Masih ada waktu kurang dari sejam untuk mewarnai, ketimbang cuman bengong atau skrol timeline sosial media yang kurang berfaedah.
Kemudian manfaat lain adalah menciptakan perasaan senang. Setelah bekerja seharian saya butuh waktu untuk menyenangkan diri sendiri. Mewarnai membuat saya happy. Para ahli bilang mewarnai itu mengaktifkan otak kanan dan kiri. Karena saat mewarnai otak berpikir tentang keselarasan warna, pemilihan warna dan cara mengaplikasikan spidol / pensil warna. So kemampuan memecahkan masalah bisa terasah dengan baik.
Dalam mewarnai saya tidak terlalu memikirkan komposisi warna. Main tabrak warna aja. Namun ketika gambar sudah lengkap diwarnai ada perasaan puas dan senang. Puas karena mewarnai gambar sudah selesai dan senang melihat gambar dengan warna yang beraneka ragam. Effort juga lho sebenernya mewarnai di buku mewarnai untuk dewasa. Kecil-kecil banget bidang kosongnya. Tapi justru di situlah tantangannya.