Mohon tunggu...
Yayah Dzarotun
Yayah Dzarotun Mohon Tunggu... Guru - Kepala SMPN Satu Atap Cibitung

Saya ini seorang ibu yang siap mengabdi untuk kemajuan ibu pertiwi.Bekerja dengan ikhlas demi mengharap ridho Ilahi.

Selanjutnya

Tutup

Parenting

Bagaimana Cara Bijak dan Cerdas Mendidik Anak di Era Digital?

20 Agustus 2024   18:14 Diperbarui: 20 Agustus 2024   18:14 51
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penulis : Yayah Dzarotun N (Kepala SMPN 8 Tambun Selatan)

Bekasi,20/08/2024

Sebagai orang tua maupun calon orang tua, tentu kita menginginkan yang terbaik bagi anak. Namun, pengaruh teknologi media digital yang semakin pesat membuat orang tua sering kali khawatir dan kebingungan mengatasi berbagai masalah yang dihadapi dalam mengasuh dan mendidik anak. Kapan waktu yang tepat untuk memberikan smartphone kepada anak? Bagaimana menangani anak yang kecanduan gadget? Lalu, bagaimana cara memanfaatkan teknologi media digital untuk mendukung pendidikan anak?

Salah satu masalah yang sedang marak terjadi di kalangan anak-anak dan remaja pada saai ini adalah kecanduan gadget. Anak-anak lebih banyak menghabiskan waktunya hanya untuk bermain game online, membuat konten, menonton film dsb. Mereka lebih asyik berselancar di dunia maya. Berbagai upaya sudah dilakukan namun belum menunjukkan hasil yang diharapkan. Dalam hal ini tentunya orang tua memiliki peran krusial dalam membimbing dan mendidik anak-anak di tengah pesatnya perkembangan teknologi. Untuk menjawab semua permasalahan tersebut, Nyi Mas Diane Wulansari menuliskan sebuah buku yang berjudul "Didiklah Anak Sesuai Zamannya". Di dalam buku tersebut, dijelaskan bahwa anak- anak kita adalah masa depan kita. Ajari mareka dengan baik dan biarkan mereka menempuh jalan mereka sendiri.Tunjukkan pada mereka akan semua keindahan yang mereka miliki ( Whitney Houston ). Melihat kutipan diatas,kapan saatnya orang tua mulai bijak dan cerdas dalam mendidik anak di era digital? Jawabannya adalah sekarang dan detik ini juga. Mengapa harus sekarang? Karena di era digital ini  orang tua memiliki peran yang sangat penting dan diharapkan mampu melindungi anak -- anak dari ancaman era digital tetapi tidak menghalangi potensi manfaat yang ditawarkannya.

Ada beberapa cara bijak dan cerdas dalam mendidik anak diera digital yang perlu diperhatikan oleh para orang tua saat ini. Langkah pertama, ajarkan anak untuk selalu taat menjalankan ibadah agar senantiasa mampu mengontrol diri dari hal-hal negatif sebagai akibat era globalisasi. Kedua, membatasi penggunaan media digital dengan membuat jadwal untuk menonton TV, bermain game atau internet yang disertai pendampingan langsung dari orang tua.  Ketiga, Peran serta orang tua dan satuan pendidikan sangat penting melalui kegiatan-kegiatan positif di sekolah.Pihak sekolah harus welcome terhadap orang tua dan anak, mampu melakukan komunikasi secara aktif dan saling bekerja sama dalam mengatasi permasalahan yang muncul di rumah dan di sekolah. Keempat, mendorong anak untuk melakukan aktivitas terutama diluar ruangan dengan teman sebaya dan orang tua seperti bercocok tanam,bermain sepeda, bermain layang -- layang, bermain bola, bermain gangsing,bermain petak umpet, bermain catur dan berolah raga.Kelima, memupuk anak agar memiliki kecintaan pada pengetahuan. Peran orang tua disini adalah mendorong anak untuk membaca karena membaca merupakan kunci pembuka jendela .

Ali Bin Abi Thalib pernah mengatakan satu nasehat yang bagus buat orang tua  yakni "Didiklah anak- anakmu sesuai dengan zamannya karena mereka hidup bukan di zamanmu". Makna dari pesan tersebut adalah bahwa segala sesuatu yang ada di dunia ini akan berubah. Setiap perubahan pasti akan ada ketidaknyamanan. Ketika zaman berubah tentu tantangannya berubah.Visi besarnya adalah agar anak -- anak kita menjadi bermanfaat dan berdaya guna serta menjadi amal kebaikan kita kelak di akhirat nanti. Maka dari itu orang tua perlu belajar dan terus belajar memahami perkembangan zaman sehingga mampu mengarahkan anak-anak agar mampu mencapai cita -- cita dan harapan yang diinginkannya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun