Mohon tunggu...
Yasmin salwa Darmawan
Yasmin salwa Darmawan Mohon Tunggu... Administrasi - seorang pelajar

Pelajar -Desain Grafika

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Ngawetin Sambal, Meredam Panasnya Harga Cabai

10 Maret 2021   07:22 Diperbarui: 10 Maret 2021   07:41 163
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Media sosial selalu saja gemuruh ketika harga kebutuhan pokok mulai meroket ya. Salah satunya komoditas cabai kan? Karena harus diakui, cabai mampu menjadikan menu lezat kita semakin sempurna saja. Minimal, cabai bisa menjadi topping andalan membuat mie rebus favorit kita, pas banget ketika di kondisi terjepit apa saja, seperti menghadapi bulan tua gitu.

Nah daripada terus mengeluh harga cabai yang selalu menjulang ketika kantong kebetulan tipis. Tidak ada salahnya menyediakan sambal yang bisa awet, untuk dapat digunakan dua sampai tiga bulan ke depan. Sehingga, ketergantungan candu pedas dari sambal, bisa terus kita nikmati sepanjang waktu.

Terlebih menjelang hajatan besar bulan puasa dan Lebaran dalam waktu dekat ini kan? Ya sudah, kita lakukan saja, sedikit tips bagaimana ya membuat sambal yang awet dan praktis itu, dan pastilah tetap menyengat pedas kala dicolek apa saja di mulut kita.

  • Memastikan semua bahan dan perlengkapannya itu bersih!

Penting, sebelum membuat sambal. Perlengkapan dan bahannya yakni sambal harus dicuci bersih ya! Agar semua sisa kotoran  yang masih menempel enyah! Dan tidak mempengaruhi kualitas sambal kita nanti. Apalah nikmatnya sambal, kalau membuat kita sakit perut setelah menyoleknya kan?

  • Sangrai saja sambalnya itu!

Nah hal penting yang luput dilakukan, cabai harus disangrai atau digoreng, beserta bahan lainnya, seperti tomat, pete dan lainnya. Jika sudah digoreng, ya sudah hancurkan saja ulek-ulke sampai halus. Proses ini bisa memberikan jaminan sambal kita menjadi awet dan tidak berbau menyengat.

  • Tumisin sambalnya!

Jika sudah menjadi sambal, selanjutnya kita bisa lekas tumis saja sambal tadi, sampai sambalnya mengeluarkan minyak. Bisa saja proses ini memakan waktu tujuh sampai 10 menitan gitu deh! Menumisnya menggunakan api sedang saja ya.

  • Diamkan sejenak

Setelah melewati proses tadi, diamkan saja sambal sejenak sampai sambal dingin. Dan pindahkan ke wadah yang bersih. Jangan terus diamkan di wajan penggorengan yang membuatnya over-heat.

  • Simpan sambal di kulkas

Sambal bisa ditaruh di botol dan ditutup rapat, selanjutnya masukan ke dalam kulkas, biar bisa tahan lama. Dan bisa dinikmati sepanjan rentang 3 bulanan deh.. Dan jangan lupa untuk menggunakan sendok bersih jika ingin menyantapnya ya! Sehingga sambal tetap awet dan tidak mudah basi oleh kotoran yang dibawa sendok.

Nah kelima cara ini, bisalah menjadi trik kita, untuk menyiasati harga cabai yang selalu saja menjadi keluhan kita setiap saat. Terlebih kita yang tidak memiliki waktu dan ruang untuk bercocok tanam, namun pingin harga kebutuhan murah saja terus. ah semua solusi bisa saja berada di tangan kita sendiri kok, tanpa harus mengeluh sana-sini!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun