Mohon tunggu...
Yasmin Namira Andani
Yasmin Namira Andani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Manusia yang suka baca dan nulis

Always keep writing!

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Net-Zero Emissions: Bantu Bumi Menyelesaikan Emisi

16 Oktober 2021   19:55 Diperbarui: 16 Oktober 2021   19:56 281
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

Bumi kita saat ini sedang sakit, beragam permasalahan menimpa bumi kita tercinta. Salah satu masalah yang jarang sekali disentuh oleh umat manusia adalah pemanasan global. Namun, kita harus mengetahui terlebih dahulu, apa itu Net Zero Emissions? Apa dampak dari Net Zero Emissions? Lalu, langkah apa saja yang harus dilakukan untuk mencapai Net Zero Emissions?

Net Zero Emissions dapat diartikan sebagai Nol-Bersih Emisi yang maksudnya adalah negatif karbon. Apa itu negatif karbon? Negatif karbon bukan berarti umat manusia menghentikan emisi, hal itu tentu saja tidak bisa. Secara logika, umat manusia tidak akan bisa menghentikan emisi karena ketika kita menghela napas kita mengeluarkan karbon dioksida. 

Negatif karbon merupakan keadaan bumi dapat menyerap emisi sepenuhnya, ketika emisi terserap oleh bumi maka emisi tidak akan sampai di atmosfer.

Jadi, begitulah gambaran singkat tentang Net Zero Emissions. Jika Net Zero Emissions dapat tercapai maka kondisi bumi tidak akan sepanas sekarang. Udara panas yang kerap kita rasakan adalah hasil dari perbuatan kita. Umat manusia sering mengabaikan emisi yang keluar dari kegiatannya sehari-hari. Padahal kita juga yang akan dirugikan jika emisi semakin menumpuk.


Nah, lalu bagaimana caranya untuk mengurangi emisi hingga mencapai Net Zero Emissions? Berikut adalah lima cara sederhana untuk membantu bumi kita menyelesaikan emisi. Cara-cara ini telah penulis terapkan juga dalam kehidupan sehari-hari. Yuk, disimak!


1. Mengurangi Limbah Plastik


Limbah plastik tentunya selalu kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Baik itu bekas belanja, makan, minum, bungkus barang, dan lain sebagainya. Hidup kita tidak bisa terlepas dari plastik selama ini. Namun, sayangnya hal itu membuat bumi kita terbatuk-batuk. Limbah plastik yang sering kita gunakan ternyata membawa dampak buruk bagi bumi dan kehidupan di dalamnya.


Dalam mengatasi permasalahan tersebut, tentunya umat manusia harus membiasakan diri melakukan hal-hal kecil, seperti memakai sedotan nonplastik, membawa tas belanja sendiri, dan membawa tempat makan sendiri. 

Cara-cara mengurangi limbah plastik tersebut harus terus digalakkan melalui kerja sama antara pemerintah dengan toko, restoran, mal, supermarket, dan pasar. Adanya kerja sama yang baik dan juga edukasi bahaya limbah plastik terhadap bumi akan memperkuat tercapainya Net Zero Emissions.


2. Mengurangi Penggunaan Kertas


Kertas berasal dari pohon dan pohon adalah salah satu elemen penting penyerap karbon dioksida. Bagaimana jika pepohonan terus ditebang tanpa memikirkan kondisi bumi? 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun