Penggemar musik sedang menantikan kolaborasi, yang mereka katakan, paling ikonik sejagat antara BTS dan Coldplay.
Memang ikonik, BTS adalah boyband terbesar di dunia dan Coldplay adalah band lawas langganan music awards dimana vokalisnya, Chris Martin, menggemari BTS.
Army adalah sebutan untuk fans BTS dan Coldplayers disematkan kepada penggemar Coldplay.
Antaranews.com memberitakan bahwa single duet BTS dan Coldplay berjudul My Universe akan rilis pada 24 September 2021. Lagu itu ditulis oleh Coldplay dan BTS dan direkam dalam dua bahasa, Inggris dan Korea dalam bentuk CD.
Gosip mengenai kolaborasi keduanya sebenarnya sudah santer terdengar di kalangan Army sejak Juli 2021, namun saat itu dari pihak Warner Music dan BIGHIT Music (agensi yang menaungi BTS) belum ada yang mengonfirmasi.
Tanda pagar atau hashtag #BTSxCOLDPLAY langsung trending di Twitter setelah collab keduanya resmi diumumkan pada 13 September.
Meski demikian, saya sangsi kepada pendapat yang mengatakan kolaborasi band Coldplay dan BTS adalah untuk menarik minat Army menyukai Coldplay atau membuat Coldplayers tertarik mendengar BTS. Alasannya:
Beda Genre
BTS mengusung musik yang pop banget, cocok untuk nge-dance. Sementara Coldplay adalah band bergenre alternatif rock, pop-rock, dan alternatif pop.Â
Akan sulit bagi Coldplayers untuk menyukai lagu-lagu BTS yang terlalu ngepop. Pun tidak mudah bagi Army tertarik pada lagu-lagu Coldplay.
Beda Generasi
Coldplay adalah band generasi tua dimana mayoritas penggemarnya berasal dari Gen X dan milenial tua. Sementara penggemar BTS kebanyakan datang dari Gen Z.
Menurut koreatimes.co.kr berdasarkan survei yang dilakukan oleh para penggemar BTS di seluruh dunia pada Juli-September 2020, sebanyak 50,31% Army berusia dibawah 18 tahun. Basis Army terbesar ada di Indonesia.