Mohon tunggu...
Yahya Lahamu
Yahya Lahamu Mohon Tunggu... Jurnalis - Penulis

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Pimpin Apel Pagi, Kasi Binadik/Giatja Tekankan Disiplin Sebagai Pondasi Pelaksanaan Tugas

21 Oktober 2024   20:57 Diperbarui: 21 Oktober 2024   20:59 29
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pegawas Lapas Ampana Laksanakan Apel Pagi. Foto: Yahya Lahamu. (Dok. Humas Lapas)

TOUNA -- Mengawali tugas pekan ini, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Ampana, di bawah Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah, melaksanakan apel pagi yang berlangsung di halaman lapas. 

Apel kali ini, dipimpin oleh Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik dan Kegiatan Kerja (Kasi Binadik/Giatja), I Wayan Sucana, dan diikuti oleh seluruh jajaran staf Lapas Ampana, Senin (21/10/24).

Dalam arahannya, I Wayan Sucana menekankan pentingnya menjaga kedisiplinan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. 

"Kedisiplinan merupakan elemen kunci dalam mencapai tujuan organisasi, khususnya dalam upaya menjaga keamanan, ketertiban, dan memberikan pelayanan prima kepada warga binaan," tekannya.

"Kedisiplinan adalah fondasi utama dalam pelaksanaan tugas. Dengan menjunjung tinggi disiplin, kita tidak hanya dapat mencapai target yang ditetapkan, tetapi juga menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan profesional," sambungnya.

Ia berharap seluruh jajaran dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab demi tercapainya visi dan misi Lapas Kelas IIB Ampana.

Apel pagi ini bertujuan untuk membangun kekompakan serta meningkatkan semangat kerja seluruh staf lapas. Diharapkan, melalui kegiatan rutin ini, setiap anggota dapat lebih siap menghadapi tugas dan tanggung jawab mereka, serta menjaga komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan standar operasional prosedur yang berlaku.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun