Mohon tunggu...
Yahya AyyasyArdiyarto
Yahya AyyasyArdiyarto Mohon Tunggu... Mahasiswa - 21107030024

Saya mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Prodi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilamu Sosial dan Humaniora 21107030024

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi Saat Berlibur ke Yogyakarta

1 April 2022   07:52 Diperbarui: 1 April 2022   08:01 962
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kota Yogyakarta sempat mengalami penurunan ekonomi, hal ini dikarenakan akibat pandemi covid 19 yang tak kunjung mereda. Akan tetapi akhir-akhir ini pemerintah telah mengeluarkan kebijakan bahwa perjalanan luar kota tidak memerlukan tes antigen atau tes PCR, kebijakan ini diperuntukkan kepada masyarakat yang telah melaksanakan vaksin dosis 2 atau lengkap.

Hal ini mempermudah masyarakat untuk berlibur bersama keluarga, teman, ataupun sahabat.

Kota Yogyakarta menjadi pilihan yang cocok bagi wisatawan yang memiliki budget minimalis. Karena kota Yogyakarta terkenal dengan harganya yang cukup relatif murah, bila dibandingkan dengan kota-kota lain seperti Bali, Lombok yang memiliki kekayaan alam dan wisata yang beragam.

Berikut ini adalah wisata yang wajib dikunjungi saat berlibur di Yogyakarta 

Wisata Pantai Parangkusumo.  Dokpri
Wisata Pantai Parangkusumo.  Dokpri
  • Pantai Parangkusumo

Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki kekayaan alam yang sangat melimpah nan eksotis, kota jogja memiliki banyak sekali pantai yang bisa kamu kunjungi.

Seperti Pantai yang satu ini, Pantai Parangkusumo. Pantai Parangkusumo memiliki keindahan yang menawan, Pantai yang terletak di Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul ini memiliki pasir yang berwarna hitam dengan garis Pantai yang sangat luas. Dan kita ketahui masyarakat kota Yogyakarta memegang teguh adat istiadat dan budayanya, Pantai Parangkusumo juga memiliki legenda, yaitu legenda penguasa laut selatan, hal tersebutlah yang membuat Pantai Parangkusumo disakralkan oleh masyarakat sekitar. Pantai Parangkusumo dijadikan tempat diselenggarakannya acara ritual yang dilakukan oleh Keraton Yogyakarta dan masyarakat sekitar. Jika anda ingin mengunjungi Pantai Parangkusumo ini, diharapkan anda menjaga sopan santun dan menghargai budaya yang ada di Pantai Parangkusumo ini.

Pesona Sunset Pantai Parangtritis.  Dokpri
Pesona Sunset Pantai Parangtritis.  Dokpri
  • Pantai Parangtritis

Tak jauh dari Pantai Parangkusumo terdapat Pantai Parangtritis yang tak kalah indah pemandangannya, Pantai yang sangat terkenal di kota Yogyakarta ini, memiliki julukan "Sunset yang sangat romantis."

Ketika hari sudah sore, matahari tenggelam ke arah barat dan cuaca cerah kalian akan menikmati Sunset yang memanjakan mata. Di Pantai Parangtritis juga terdapat penyewaan ATV, tarif yang ditawarkan kisaran Rp50.000 - Rp100.000 selama setengah jam, dengan menyewa ATV anda bisa berputar-putar di pantai Parangtritis yang cukup luas.

Jika anda bosan dengan menaiki ATV, tapi anda ingin menikmati indahnya pantai Parangtritis dengan berkeliling ada pilihan lain yaitu kalian bisa menaiki bendi (delman), menyusuri pasir pantai yang mulus dengan disapu ombak, kereta kuda beroda dua siap mengantar anda mengelilingi Pantai Parangtritis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun