#YOU&ME
YAZIR ~ Y_Airy & Zahir Makkaraka
Â
Cukup!
Tidakkah kau dengar itu?
Getar tubuh menyeruak, pedih tertindih rintih, sengal nafas mencekat, saat tari jemari kau alurkan,
pada tiap jengkal desah yang kau tiup, lemparkanku pada gelinjang maya, memaksaku hanyut dalam lautan dekap indahmu
Â
"biarkan dunia menghujat, ini bahtera kita, hanya kamu...dan aku!" katamu, "tanpa dia, tanpa siapa! Kamu Nirvanaku, dengar bisikku wahai kekasih, kekosongan ini nyata tanpamu, jangan kau lebur mimpi-mimpi yang kita rajut dengan sebuah takut!"
Â
Tapi aku tak ingin lupa, tak ingin jadi durja, tentang siapa aku, siapa kamu, siapa dia......