Mohon tunggu...
Teguh Suprayogi
Teguh Suprayogi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Terapis

La ilaha illallah

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Melihat Candi-candi "Tersembunyi" di Jogja

13 April 2018   21:21 Diperbarui: 14 April 2018   06:23 2456
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Inilah travel story-ku paling pendek durasi waktunya, kurang dari 2 jam. Paling murah biayanya, hanya bbm pertamaxkurang dari satu liter untuk sepeda motor dan uang tak lebih dari 5000 rupiah. Ya, karena kali ini touringpendek dengan sepeda motor Yamaha X ride ke 3 candi 'tersembunyi' di wilayah Jogja, lebih tepatnya Sleman. 

Candi Gebang

Candi Hindu yang dibangun sekitar abad ke 8 Masehi ini hanya berjarak kurang dari 2 kilometer dari rumahku. Dengan sedikit ngebut, 5 menit juga sampai ke lokasi. Berada di dusun Gebang, desa Wedomartani, kecamatan Ngemplak, Sleman. Ini kali ketiga mengunjungi susunan batu berukuran 5,25 x 5,25 meter, dengan tinggi sekitar 12 meter. Karcis masuk hanya 2000 rupiah. Tempatnya lebih asri, terang dan tertata rapi dibanding waktu puluhan tahun silam saat kali pertama aku kesini, yang sedikit seram karena banyak pepohonan tinggi dan rimbun disekitar candi.

Tak banyak sejarah yang bisa diungkap disini, selain cerita tempat ini begitu nyaman, sepi tak banyak pengunjung, indah karena tertata rapi, tanaman juga terawat. Bagi yang mau main kesini, rutenya sangat mudah, dari arah kota Jogja menuju ke jalan ring road utara, sampai pasar Condongcatur belok ke kiri (utara) sekitar 1,5 kilometer ke arah jalan Candi Gebang. 

Setelah melewati jalan menurun dan jembatan, langsung belok kanan mengikuti jalan, nanti ada petunjuk ke candi, dari sini masih sekitar 500 meter. Dari stadion Maguwoharjo juga bisa, ke arah utara, perempatan ambil kiri ke arah Candi Gebang, setelah minimarket belok kiri, ikuti petunjuk. Kalau ditarik garis lurus sebenarnya jarak dari stadion ke candi hanya 100m, cuma terhalang oleh sungai yang letaknya cukup dalam, jadi harus memutar.

Candi Palgading

Situs ini berada di dusun Palgading, desa Sinduharjo, Ngaglik, Sleman. Sekitar 3 kilometer dari candi Gebang, bisa dijangkau dari jalan Kaliurang kilometer 9, 100 meter sebelum lampu bangjo belok ke kanan atau ke arah timur sekitar 2 kilometer, sampai dusun Palgading tanya saja penduduk setempat. Ada di tengah perkampungan, bangunan batu ini merupakan candi Budha. Untuk sejarahnya baca saja tulisan yang ada dalam foto ini. 

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Tempatnya tidak begitu luas, hanya sedikit bangunan batu seperti stupa dan batu-batu yang tergeletak dekat rumah kecil penunggu candi. Berbeda dengan candi Gebang yang sudah ada satpam penjaganya, disini hanya ada perawat candi, tukang bersih-bersih diarea sekitar candi.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Candi Kadisoka

Lokasi candi ini berada di dusun Kadisoka, desa Purwomartani, Kalasan, Sleman. Sekitar 6-7 kilometer dari candi Palgading ke arah timur. Dari kota Jogja dapat ditempuh juga lewat jalan Jogja-Solo, sebelum gerbang AAU, belok kiri ke arah candi Sambisari. Nah, candi Kadisoka masih ke arah utara. 

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Dari jalan raya tempatnya sedikit masuk ke dalam sekitar 200m, yang bawa mobil sebaiknya parkir di area pemancingan sebelum masuk jalan ke candi. Kalau pakai motor, bisa langsung sampai ke lokasi. Jalannya cukup jelek, berbatu dan sedikit becek. Namun suasana sekitar candi cukup nyaman, banyak pepohonan dan kolam-kolam ikan pemancingan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun