Pernahkah Anda merasakan sajian makanan yang terbuat dari sukun? Sebagian besar dari Anda semua tentu pernah merasakan nikmatnya buah sukun. Buah sukun yang kaya akan serat dapat disajikan dengan digoreng maupun direbus. Namun dibalik nikmatnya buah sukun, pernahkah Anda merasakan daun sukun? Saya yakin beberapa dari Anda belum pernah merasakan daun sukun dan mencoba mengkonsumsinya.
Saat ini saya berumur 25 tahun, sudah sekitar dua tahun yang lalu saya mengidap penyakit kolesterol. Awalnya ketika mendengar kata kolesterol dipikiran saya sudah memandang kolesterol adalah penyakit orang-orang tua. Dan dipikiran saya kolesterol itu tidak baik untuk tubuh. Ternyata pikiran saya salah, ternyata dalam tubuh terdapat dua jenis kolesterol, yang pertama adalah kolesterol baik (HDL) dan kolesterol jahat (LDL)
Kemudian saya pun berkonsultasi dengan dokter berkaitan dengan penyakit saya, kata dokter penyakit kolesterol yang saya alami masih tergolong ringan. Akan tetapi rasa nyeri yang datang begitu saja terasa mengganggu aktifitas saya, rasa nyeri itu terasa sekali disekitar leher hingga pundak. Tentu saja penyakit yang masih tergolong ringan ini sudah menggangu aktifitas saya dalam mengerjakan tugas-tugas kuliah.
Akibat penyakit kolesterol yang saya alami, saya pun menjadi berhati-hati untuk mengkonsumsi makanan dan minuman, serta gaya hidup. Yang biasanya saya suka ngopi, merokok (namun sekarang sudah berhenti), ngemil emping, mente, dan makan tusukan ati ampela (saat makan di angkringan) mulai mengurangi mengkonsumsi makanan-makanan tersebut. Ini saya lakukan karena saya tidak betah untuk terus mengkonsumsi obat dari dokter. Dan sekitar satu tahun yang lalu saya hampir bergantung pada obat kolesterol yang didapat dari dokter. Beruntung pada tahun kedua, penyakit kolesterol yang saya rasakan mulai berkurang.
Hari ini saya mencoba untuk membuka-buka tentang makanan yang dapat dikonsumsi untuk mengurangi kolesterol. Dan muncullah keyword manfaat daun sukun. Setelah say abaca semua artikel tersebut, ternyata daun sukun memiliki kandungan nutrisi yang berguna untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Beberapa diantara nutrisi yang terdapat pada daun sukun adalah zat asetilcolin, tanin, riboflavin dan asam hidrosianat.
Manfaat dari daun sukun juga dapat menyembuhkan berbagai penyakit dalam yang terdapat dalam tubuh diantaranya adalah mencegah penyakit ginjal, jantung, dan kanker, serta mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh. Kemudian bagaimana cara memanfaatkan daun sukun agar dapat dikonsumsi? Pertama ambil 1 lembar daun sukun yang suah tua yang masih menempel dipohon, kemudian dikeringkan dengan cara dijemur. Setelah kering baru direbus pada air yang mendidih, kemudian saring kedalam gelas airnya dan kemudian dapat diminum airnya dan tidak perlu diberi gula. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda semua, serta dapat menambah wawasan kita semua dan dapat menjadi referensi wawasan tentang obat herbal.. Selamat mencoba.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H