[caption id="" align="aligncenter" width="560" caption="http://www.epicreads.com/blog/ask-veronica-roth/"][/caption]
Veronica Roth adalah salah satu penulis favoritku yang baru. Usianya ternyata masih muda, 26 tahun pada tanggal 19 Agustus nanti. Veronica Roth merupakan penulis kelahiran New York, yang sangat beruntung dianugerahi bakat menulis dan imajinasi yang luar biasa. Sehingga debut trilogi novelnya sukses di pasaran. "Divergent", novel setebal 543 halaman merupakan bagian pertama dari trilogy Divergent. Lalu diteruskan sekuelnya lewat novel berjudul "Insurgent" setebal 547 halaman. Dan terakhir adalah novel berjudul "Allegiant" (490 hal.). Novel trilogi "Divergent" bersifat futuristik, science fiction, setting sebuah masyarakat yang out of the box. Konsep masyarakat yang di luar pemikiran kita selama ini. Tuturan kisahnya tidak bertele-tele. Seru. Logis tentunya, meski sangat imajinatif. Cukup banyak pencerahan mengenai 'mengapa seseorang bertindak demikian, begini, begitu'. Dan latar belakang perbedaan di area otak manusia yang berbeda-beda yang menyebabkan setiap manusia itu berbeda sikap, perilaku, sifat bawaan/dasar, pilihan pengambilan keputusan dan menjalankan fungsinya di dalam masyarakat. [caption id="" align="alignnone" width="613" caption="http://thefandomnews.net/2014/01/09/divergent-trilogy-the-three-bestselling-books/"]
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H