Mohon tunggu...
IMAM ARIS SUGIANTO
IMAM ARIS SUGIANTO Mohon Tunggu... -

Biodata :\r\n\r\nNAMA LENGKAP sekarang : IMAM \r\nARIS SUGIANTO \r\n\r\nNAMA LENGKAP waktu kecil : ARIS SUGIANTO\r\n\r\nTTL : BOJONEGORO, 13 DESEMBER 1989\r\n\r\nHOBBI : MENULIS CERPEN, PUISI, PANTUN, \r\n\r\nHARAPAN : INGIN MENULIS SKENARIO DI SEBUAH PH \r\n\r\nMAKANAN FAVORIT : AYAM GORENG, NASI PECEL, NASI KRIWUL DAN NASI GORENG\r\n \r\nCITA-CITA : INGIN JADI PRESIDEN DAN INGIN JADI PENGUSAHA DIBIDANG MAKANAN SEPERTI PUNYA RUMAH MAKAN DAN TOKO KUE DIMANA-MANA ATAU PENGUSAHA APA SAJA YANG TERPENTING SESUAI KEINGINAN HATINYA SERTA INGIN JADI PRODUSER.\r\n\r\n

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Bicara Hati

8 September 2014   19:49 Diperbarui: 18 Juni 2015   01:17 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Suasana pagi yang cerah dikampus terfavorit dikota Surabaya memang sangat ramai kali ini. Apalagi pagi ini terjadi Kehebohan karena seorang cewek bernama Rahma membuat suasana kampus menjadi gempar dengan dandanan barunya yang membuat cowok-cowok di kampus tersebut terkesima dengan kharisma dan kecantikannya. Rahma berjalan menuju ruangan perkulihan dengan bergaya seperti supermodel. Semua mata cowok yang ada di sekitarnya tertuju ke arahnya. Tidak heran jika Rahma menjadi cewek idaman bagi semua cowok yang ada diseluruh kampus tersebut alias CIP [Cewek Idaman Pria] dan menjadi primadona di kampus itu. Rahma yang sering dipanggil princess oleh teman-temannya. Dia selalu menjaga kecantikannya dan selalu berdandan ala ratu-ratu gitu deh setiap harinya dimana pun ia berada, tak kecuali di kampus. Didepan semua orang atau teman-temannya, dia harus selalu tampak cantik dan sempurna padahal sebenarnya ia adalah cewek rapuh ketika menghadapi masalah dan dia juga seorang cewek yang ceroboh dan pelupa.

“ Hidup ini penuh dengan realita jadi aku harus sebisa mungkin menjadi orang pertama yang bisa dilihat orang lain sehingga orang-orang tahu jika aku ada didunia ini. Bukan begitu Dian sayang…” kata Rahma sambil duduk di kursi yang ada di ruangan tersebut.

“ Iya sih, tapi… ,tapi sungguh keterlaluan tau nggak ma..” sahut Dian.

“ Maksudnya..” lanjut Rahma dengan bingung dengan mata menerka-nerka.

“ Masa sih kamu tolak mentah-mentah cintanya Arif! Dia sangat amat mencintaimu, ma. kamu boleh jadi primadona atau pemain sinetron sekalipun tapi soal cinta jangan di gituin dong, ini kesempatan buat cewek secantik kamu untuk mendapatkan pangeran ganteng seperti Arif ! “ kata Dian, teman Rahma yang juga teman sepermainannya.

“Nggak banget deh aku akan terima si Arif itu! Sampai seribu kali ia ngomong cinta ke aku atau pun sujud ke aku nggak bakalan aku terima” tukas Rahma dengan geram.

“ Kenapa……?” tanya Dian lagi.

“ Sahabatku yang manis! sepertinya nggak perlu aku jawab….“ jawab Rahma dan kemudian sambil lalu dari hadapan temannya tersebut, tepatnya ia keluar dari ruangan itu.

“ Dasar aneh………” kata Dian dengan menggeleng-gelengkan kepalanya sambil menulis catatan.

***

Rahma mungkin tidak akan pernah menerima cinta nya Arif karena selama ini dia sudah mempunyai pacar yang di sembunyikan dari teman-temannya. Cowok itu bernama Wisnu. Rahma sering memanggilnya inuk. Wisnu amat sangat mencintai Rahma. Sewaktu mereka candle lite dinner berdua saja terlihat sangat mesra. Semua itu membuat Rahma bahagia dan mempunyai kesan sendiri dalam hidupnya.

“ Rahma, I LOVE YOU ……”” kata itulah terucap dari mulut Wisnu sedangkan Rahma hanya menanggapi senyuman manisnya.

“ Kenapa ya Tuhan, aku begitu takut kehilangan dia. Semoga inuk adalah pelabuhan cinta terakhirku dan kisah cintaku ini bisa berakhir di pelaminan…Amin ya Allah..„ gumam hati seorang cewek bernama Rahma sambil menatap mata Wisnu dengan nanar. tanpa disadarinya, air mata itu tumpah dengan sendiri dari mata indahnya.

“ Kenapa sayang ..” tanya Wisnu cemas.

“ Nggak! Aku hanya bahagia saja hari ini karena kamu. Aku bersyukur pada Tuhan karena DIA mempertemukan kita sebagai pasangan yang sejati.” jawab Rahma pasti dan tenang.

Wisnu mengusap air mata Rahma dengan penuh kasih sayang. Dinner bersama Wisnu membuatnya menjadi wanita yang teristimewa dan dia sudah merasa seperti princess malam ini.

***

Dibalik hubungan mereka berdua masih ada suatu masalah yang terjadi. Orang tua Wisnu tidak setuju dengan hubungan mereka berdua .Mereka pacaran saja secara sembunyi-sembunyi atau istilah kerennya backstreet. Orang tua Wisnu menyuruhnya untuk bertunangan dengan Niken. Gadis anak pengusaha sukses dipenjuru kota Surabaya. Wisnu sudah dianggap Rahma sebagai kekasih yang sempurna tapi orang tua Wisnu tak merestui hubungan mereka berdua dan berusaha memisahkannya.

“ Rahma sayangku,…! Aku hanya ingin kamu bahagia namun orang tuaku menyuruhku untuk putus denganmu! andaikan orang tuaku menyetujui hubungan kita, aku akan lebih bahagia tapi kenyataanya justru sebaliknya mereka menyuruh kita pisah.” kata Wisnu tegas dan lirih sambil memegang erat kedua tangan Rahma.

“Aku tau semua itu nuk, walaupun kamu pisah denganku, aku akan selalu mengingatmu di hatiku karena namamu sudah terukir dalam hatiku sayang….” kata Rahma dengan sedih sekali.

“ Terima kasih, kalau kamu mau bicara sama aku atau kangen sama aku! kamu tinggal bicara pada bintang dilangit! Pasti aku merasakan dan mendengarnya sayang…” kata Wisnu.

Lalu Rahma memeluk Wisnu diiringi airmatanya yang terus mengalir deras dipipinya.

“ Oh iya aku punya sesuatu buat kamu..” seloroh Wisnu tenang.

“Apaan …” tanya Rahma dengan penuh penasaran.

Wisnu pun menunjukan hadiah yang akan diberikan ke Rahma. Sebuah merpati yang cantik dalam sangkar.

“ Merpati…..” seloroh Rahma.

“ Iya…,ini buat kamu untuk cinta kita!” kemudian Wisnu memberikan merpati dalam sangkar tersebut ke Rahma.

Rahma mengeluarkan merpati tersebut dari dalam sangkarnya dan kemudian ia membelai-belainya. Wisnu hanya diam seribu bahasa serta tatapannya tetap terjaga memandangi Rahma.

“ Kenapa harus merpati ,inuk…” lanjut Rahma.

“ Karena Merpati tidak akan pernah ingkar janji….Merpati itu suci dan lambang cinta buat kita berdua.Tau kah kamu, merpati adalah hewan yang setia terhadap pasangannya.Dia tidak pernah selikuh.Begitu pula, Keromantisan merpati ketika mereka berduaan dengan merpati lain, semua melambangkan sebuah cinta yang abadi…! “centus Wisnu jelas.

Kemudian suasana menjadi hening . Rahma meneteskan airmatanya sembari menata rambutnya .

“ Aku harus pergi….” kata Wisnu dengan perasaan tidak tega.

Selang beberapa detik kemudian Wisnu memeluk Rahma dan mencium keningnya dengan perasaan yang bercampur aduk. Mata Wisnu berkaca-kaca dan seperti ingin menangis tapi ia menahannya. Sedangkan Rahma menumpahkan airmatanya seketika itu. Dan tak lama kemudian Wisnu meninggalkan Rahma sendirian. Tubuh tegap dan tinggi itu semakin lama semakin lenyap dari hadapan Rahma

“ Wisnuuuuu.. .. teriak Rahma dengan menangis histeris.

Mungkin semua ini akan menjadi kenangan bagi Rahma. Cinta yang menjadi harapannya harus pupus karena tidak direstui. Dia menyadari bahwa dia masih anak bau kencur dan belum tau apa arti cinta yang sebenarnya.

***

“ Tiga hari yang lalu dia masih bersamaku tapi kini kau sudah tak ada lagi disampingku nuk…! ya Tuhan kembalikan kisah ku bersamanya seperti dulu kala. Aku ingin dia ada di sini bersamaku dan aku tidak akan rela apabila dia bersama wanita lain, bintang dilangit sampaikan padanya bahwa aku rindu. seloroh Rahma dalam hati.

Hanya air mata yang selalu menetes dari pipinya. Sekarang Rahma hanya bisa melihat gambar-gambar Wisnu di dinding kamarnya. Setiap kali hendak tidur Rahma memandangi foto Wisnu dengan perasaan sedih. Dia selalu berharap jika Wisnu bisa kembali kepadanya.

“ Sesungguhnya aku masih mencintai kamu nuk dan sayang banget sama kamu . I LOVE YOU ucap Rahma sambil melihat foto Wisnu yang dibungkus dalam bingkai foto tersebut.

Kemudian Rahma mencium foto Wisnu lalu memeluknya sambil mengenang kenangan bersama Wisnu yang terdahulu. Sedangkan disisi lain, Arif masih mendamba cinta dari Rahma. Dia sangat mencitai Rahma. Namun Rahma tak pernah menanggapinya. Arif hanya bisa berharap dengan cintanya tersebut. Tiba-tiba saja otaknya mengajak ia berputar untuk mengingat kejadian tadi pagi sewaktu ia bertemu dengan Rahma dan menanyakan tentang cintanya kepada Rahma.

“ Rahma, kenapa sih kamu tidak bisa membalas cintaku...” tanya Arif.

“ Kamu mau jawabanya Rif…” ujar Rahma tegas.

“Iya..., sekarang “ kata Arif

Rahma pun meneteskan air mata .

“ Karena aku pernah jatuh cinta dan aku putus dengan cowok itu sehingga semua ini membuat aku trauma dengan percintaan, kalau kamu ingin lebih tau lagi tanya saja pada bintang-bintang dilangit…, puas. ” lalu Rahma berlari sambil menangis.

Sementara Arif hanya terdiam ditempat setelah mendengar semua kata-kata dari Rahma.

***

Hari berikutnya Arif terus mencoba mengejar cintanya Rahma hingga ia mendapatkanya. Setiap kali ia ketemu Rahma. Arif mengatakan I LOVE YOU kepadanya. Semua itu dilakukan berulang-ulang hingga akhirnya Rahma luluh dan menerima cintanya Arif dengan hati yang masih mencintai Wisnu. Kini mereka telah menjadi sepasang kekasih seperti harapan Arif sebelumnya.

“ Aku tahu ,mungkin Tuhan memberi pengganti untukku yang lebih baik daripada Wisnu tapi hati ini tetap mencintai Wisnu, apakah aku benar-benar mencintai Arif, oh Tuhan bimbinglah aku dalam percintaan ini. kata hati kecil Rahma yang sulit percaya akan cintanya kepada Arif.

Mungkin bunga cinta belum layu. Tuhan masih memberikan kesempatan kepada Rahma untuk membuka lembaran baru.

“ Hai…Princess! katanya kamu nggak akan jatuh hati ke Arif! kenapa kamu sekarang jadian sama dia “ tanya Dian.

“Aku hanya ingin memberi kesempatan pada Arif untuk mengisi ruang di hatiku.” jawab Rahma pasti

“ O………, tapi bukan karena seseorangkan atau pelarian saja.” tukas Dian balik.

Rahma hanya diam membisu seribu bahasa dan kemudian ia teringat kenangan bersama Wisnu dengan seribu kisah bersamanya. Memang cinta terkadang bisa membuat orang gila dan bingung.

Aku ingin mengakhiri semua ini dengan bahagia sebetulnya aku ingin bersama Wisnu, cintaku dengan Arif tak seindah cintaku dengan Wisnu. Aku rindu Wisnu ya Tuhan.! Gumamnya dalam hati.

***

Saatnya tiba bagi Rahma dikenalkan keluarganya Arif. Ketika saat Rahma hendak dikenalkan dengan keluarganya Arif ternyata suatu masalah terjadi lagi dalam hubungan mereka. Kenyataan memang tak bisa di pungkiri ternyata Wisnu adalah kakak kandung dari Arif yang sudah bertunangan dengan Niken. Rahma diusir mentah-mentah oleh orang tua Arif dengan begitu tragis. Arif berusaha menghalanginya namun Rahma tetap diusir dari keluarga tersebut. Wisnu yang ada di tempat kejadian hanya bisa diam membisu dan niat hati ingin menolong Rahma harus tertahan karena kebengisan Niken-calon istrinya itu. Semua peristiwa yang dialami Rahma dalam cintanya begitu pedih dan perih. Saat Rahma sudah berhasil terusir dari rumah keluarga Wisnu dan Arif. Wisnu langsung bergegas melepaskan diri dari Niken dan orang tuanya, Ia merasa kasihan dengan Rahma dan kemudian ia berusaha mengejarnya.

Sedangkan di tempat lain, hujan deras telah mengguyur kota tersebut. Rahma masih terus menyusuri jalanan dengan perasaan putus asa. Dia merasa jika hidupnya sudah tak mempunyai harapan lagi atas cintanya. Kemudian dia memutuskan untuk bunuh diri dengan berusaha menerjunkan diri dari jembatan namun sebelum semua itu terjadi Wisnu menghalanginya dan menyelamatkannya. Peristiwa ini membuat Wisnu berjanji kepada Rahma untuk kembali kepadanya dan bersedia untuk kawin lari dengan Rahma. Wisnu juga akan menentang dengan tegas perjodohannya dengan Niken hingga orang tuanya setuju dengan hubungannya dengan Rahma.

Karya    : Imam Aris Sugianto

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun