Organisasi secara garis besarnya adalah kumpulan 2 orang atau lebih yang mempunyai visi, misi, dan tujuan yang sama.Â
Berorganisasi merupakan bagian dasar dari kehidupan sosial bermasyarakat. Contoh sederhana dalam kehidupan berbangsa dan bernegara Indonesia, struktur organisasi dimulai dari RT, RW, Keluarahan/ Desa, Kecamatan, Kabupaten/Kota Madya, Propinsi, dan yang tertinggi adalah Negara. Visi Misi-nya jelas tercakup dalam Pancasila dan UUD 1945.Â
Kemudian dalam dunia pendidikan (intelektual), berorganisasi dapat melatih dan mengembangkan kemampuan hard skill dan soft skill. Hard Skill adalah kemampuan yang kita dapatkan dari bangku sekolah hingga ke perguruan tinggi.
Selain itu yang masuk dalam hard skill juga seperti kemampuan/ Skill yang didapatkan dari kursus, pelatihan-pelatihan khusus. Yang Kedua adalah Soft Skill, yaitu ilmu atau kemampuan yang memiliki nilai seperti : Kejujuran, Tanggung Jawab, Integritas, Loyalitas, Komunikasi, Rajin, Disipilin, Attitude, Etika, Team Work dan lain-lain yang tidak dapat saya sebut satu-persatu.Â
Di Organisasi juga dapat melatih kemampuan Public Speaking, Memimpin Rapat, Membuat Surat, Proposal, lobi, negosiasi, dan lain-lain. Banyak hal yang bisa kita dapatkan dari berorganisasi. Bagaimana cara kita mendapatkannya adalah dengan ikut terjun langsung aktif dalam setiap kegiatan organisasi yang kita ikuti.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H