Nabung Bersama Waktu Pacaran, Yakin? -Manabung memang baik kita lakukan namun apakah harus dengan pacar? menarik kita bahas. Menabung pada dasaranya menyisihkan sebagaian penghasilan yang kita dapat untuk keperluan tertentu. Penghasilan yang kita dapat sudah kita gunakan untuk kebutuhan wajib kita dan kita sisahkan sebagian disitulah kita menamung.
Menabung menurut saya harus memiliki tujuan atau goals yang jelas. Apa target yang ingin dicapai dari menabung tersebut. Banyak sekali misal menabung untuk membeli rumah, menabung untuk membeli gedget baru dan bahkan ada yang menabung untuk menikah. Namun perlukan menabung dengan pasangan untuk menikah?Â
Menabung dengan pasangan apalagi masih menjadi pacar sangat beresiko. Pacar belum tentu menjadi pasangan hidup masih ada peluang untuk berpisah. Banyak sekali pacaran yang putus terus nyabung lagi. Tentu ini sangat beresiko jika tabungan dibersamakan. Suatu saat jika putus maka tabungan harus dikemanakan?Â
Terlebih target yang akan dicapai seseorang pasti berbeda beda jika dibersamakan bukan tidak mukin tapi akan menjadi sulit. Dalam sebuah rumah tangga yang jelas sudah menjadi pasangan hidup pun masih terdapat ketidak sepemahaman antar kedua belah pihak yang banyak menyebabkan perceraian. Bisa dibanyangkan jika masih pacaran sudah menabung bersama?
Kita tentu tidak bisa membatasi atau menghalangi niat kaula muda untuk membangun mimpi bersama sejak masih pacaran. Sangat bagus jika masih muda sudah memikirkan masa depan untuk bersama. Namun ketahuilah bunga tak selamanya mekar pasti akan layu. Begitu juga cinta pasti akan retak dengan berbagai guncangan.
Maka dari itu bangunglah secara pribadi dan mandiri. Tentukan target sendiri dan mulai lah mencapainya dengan menabung sedikit demi sedikit. Boleh menceritakan target dengan pasangan sekedar meminta support dan dukungan dia agar lebih semangat mencapai target tersebut.Â
Begitu juga dengan pasangan jangan mengusik target dan tabungan yang sudah dibangunya. Lakukan sendiri-sendiri selagi masih bersetatus pacaran. Jika sudah bersatatus lebih tinggi yaitu menikah baru gabungkan keduanya untuk mencapai target dan saldo tabungan yang lebih besar. Yakinlah menikah akan lebih baik dari pada pacaran.
Penulis: Muhammad Nurul - Pasaman Barat, 6 Juni 2023
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI