Mohon tunggu...
Mousepad Arie
Mousepad Arie Mohon Tunggu... -

anak manusia biasa

Selanjutnya

Tutup

Politik

Capres Tepat Partai Demokrat

13 April 2014   08:20 Diperbarui: 23 Juni 2015   23:44 197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Untuk bisa bersaing dalam kancah Internasional saat ini, Indonesia butuh pemimpin yang berani dan berjiwa revolusioner, yang dapat bergerak cepat dan tepat dalam menyelesaikan segala macam persoalan yang sedang dihadapi. Pemimpin yang berjiwa revolusioner adalah pemimpin yang memiliki watak dinamis dan membangun , yang mampu memberikan konsep penyelesaian masalah sekaligus bersedia menyingsingkan lengan baju tanpa pernah berhitung untung rugi bagi diri atau golongannya.

Model pemimpin seperti inilah yang sebenarnya dibutuhkan oleh bangsa Indonesia, yaitu model pemimpin yang mampu bergerak cepat dan tepat dalam menyelesaikan masalah bangsa, pemimpin yang selalu berbuat dan bertindak untuk dan atas nama kepentingan masyarakat banyak.

Dalam hal ini, Dahlan Iskan adalah termasuk dalam kriteria calon pemimpin yang memiliki jiwa revolusioner. Gayanya yang lugas dalam menyelesaikan setiap masalah selalu berhasil menyentuh akar dari permasalahan , sehingga masalah tersebut dapat langsung terpecahkan tanpa melalui birokrasi yang rumit dan berbelit-belit. Sudah banyak sekali prestasi yang ditorehkan oleh Dahlan Iskan sejak kali pertama menjabat sebagai Dirut PLN sampai dengan saat ini menjadi Menteri BUMN.

Saat ini Dahlan Iskan tercatat sebagai salah satu peserta konvensi Calon Presiden dari Partai Demokrat dan menjadi kandidat terkuat dari Konvensi tersebut. Dengan bekal 10% persen suara hasil hitung cepat beberapa lembaga survey, Partai Demokrat masih berkesempatan untuk memajukan Calon Presidennya sendiri.

Walaupun harus berkoalisi untuk memenuhi persyaratan elektoral treshold, dengan pengalaman 10 tahun sebagai partai berkuasa sudah sepantasnyalah Partai Demokrat diberikan kepercayaan  untuk membangun sebuah koalisi karena syarat-syarat untuk memimpin sebuah koalisi sudah sangat terpenuhi oleh Partai Demokrat, yaitu memiliki seorang Calon Presiden yang tepat (Dahlan Iskan) dan pengalaman sebagai partai penguasa selama 10 tahun.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun