Aku Ingin Menjadi Lupa
:er
Puisi ini semacam ikrar kehendak untuk lupa
Aku memilih berseberangan dengan kundera
Aku tak ingin melawan lupa, aku ingin menjadi lupa!
Membuang semua ingatan tentang kehadiran
dan jejak perasaan terlarang yang masih basah di kamarku,
tentangmu…
Meski kadang dalam hidup, sekuat apapun kita menghindar
menolak dan melupakan sesuatu
Nasib selalu menyediakan jalan tak terduga dan mistis
Membawa kita pada keadaan sebaliknya
Aku ingin menjadi lupa
Tapi aku tak tahu cara melupakanmu
Jogja, 2012
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H