berjalan masih
di bawah kolong langit
mencari
menjemput
memunguti
makna yang tersirat
mungkin
di sebalik gurat huruf
berjabat erat
rangkai arti
tak peduli panas terik
hujan rintik
dan angin badai coba mengusik
membakar
mencabik
segala angan
segala ingin
segala hasrat hati
berjalan masih
di padang lalang
di pasir putih
di semak duri
di segala bentang muka bumi
di terang
di cahaya remang
di sejauh jangkau
tekad hati
pun letih
terpapar segala ingar
lalu hari
berundak puji
dan ragam rupa caci maki
dari wajah-wajah
yang kadang bukan sengaja ditemui
sebagai uji
berjalan masih
ikhtiar pena
berselat rehat munajat diri
tengadah pinta pada Ilahi
Muara Bangkahulu, 5 Juli 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H