bersajak aku tiada utuh seluruh
terpenggal letih bermandi peluh
tetakan asa di musim jauh meluruh
lalui pelayaran hilang tempat bersauh
menepis sesalan hari-hari yang lusuh
dicabari terik memanggang hamparan jauh
berayun ombak pula candaan puyuh
di atas biduk tua tiada lagi berkayuh
oi, awan lindap dan tagar gemuruh
naungi hidup tersisa hanya mungkin separuh
menegur hati terlanjur ada ramai berkeluh
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!