Mohon tunggu...
Febrialdi  Ali
Febrialdi Ali Mohon Tunggu... Wiraswasta - Manjada wajjada

Era et labora

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Tamparan Keras Buat RUU S0PA dan PIPA

19 Januari 2012   17:08 Diperbarui: 25 Juni 2015   20:40 275
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13269865781468868995

[caption id="attachment_156532" align="aligncenter" width="640" caption="Demonstrators against the SOPA and PIPA bills in New York ( www.bbc.co.uk)"][/caption] Gelombang protes rencana kongres Amerika untuk mengoalkan RUU SOPA dan PIPA menjelang deadline 24 Januari menemui puncaknya,setelah 162 juta orang membaca pesan  situs Wikipedia yang  melakukan aksi black out selama 24 jam(18/1/2012),dan kemudian membanjiri masuk ke server kongres. RUU Stop Online  Privacy(SOPA) dan Protect ip Act (PIPA)  mendapat perlawanan dari seluruh dunia,karena dianggap membatasi kebebasan orang dalam dunia internet untuk mendapatkan informasi penting yang diperlukan untuk pembelajaran dan lain sebagainya.Bukan hanya itu saja,RUU  itu juga nantinya dianggap akan mematikan hak berbicara di internet karena akan melalukan sensor di internet. Hebatnya lagi RUU SOPA dan PIPA ini juga mendapat penolakan dari 10 orang senat yang tadinya mendukung RUU ini sekarang malah balik ikut menentang RUU ini.Bahkan Marco Rubio senator Florida dari Paratai Republik membuat status di FB nya menolak RUU ini. Setelah Wikipedia yang menjadi sponsor utama gerakan menentang RUU SOPA dan PIPA, penolakan berikutnya datang dari Facebook melalui Mark Zuckerberg dengan tegas menyatakan RUU itu membatasi kebebasan orang untuk berkomunikasi di dunia maya pada masa dunia dalam zaman keterbukaan ini.Kabar terkini Mozzila yang merupakan pengembang Firefox juga tidak ketinggalan untuk bergabung untuk menentang rencana pemberlakuan RUU SOPA dan PIPA itu. Melihat kenyataan tersebut diatas sepertinya Kongres Amerika akan mendapat kesulitan untuk memperlakukan RUU SOPA dan PIPA tersebut,bisa-bisa rencana itu akan gagal total,kalau melihat tendensi yang terjadi di msyarakat luas bukan hanya Amerika,tapi dunia secara keseluruhan.Mungkin gerakan menentang akan semakin membesar menjelang hari H penentuannya di kongres tanggal 24 Januari 2012 ini dan akan mengalahkan jumlah orang yang mendukungnya sendiri. Bagaimanakah nanti kelanjutan RUU SOPA dan PIPA ini apakah berhasi atau gagal mari kita tunggu berita selanjutnya setelah tanggal 24/1/2011 nanti setelah digodok di kongres Amerika.Salam Kompasiana Sumber Berita; http://www.bbc.co.uk/news/world-us-canada-16623831 http://www.tribunnews.com/2012/01/19/setelah-wikipedia-facebook-tentang-ruu-sopa-dan-pipa http://www.tempo.co/read/news/2012/01/19/072378435/Kenapa-Mereka-Menolak-SOPA-dan-PIPA

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun