[caption id="" align="aligncenter" width="600" caption="Path Postingan dan komentar lengkap ABG yang tidak mau kasih duduk ibu hamil di kereta.dikutip dari.kabar24.com"][/caption] Hari Rabu ini tanggal 16-4-2014 kembali dunia maya menjadi heboh gara-gara postingan dan komentar seorang akun bernama Dinda yang berkicau di media Path.Adapun komennya yang bikin heboh itu adalah seorang ibu hamil minta tempat duduk dikereta.Sepertinya akun Dinda ini tidak senang dengan ibu hamil yang naik kereta tiba-tiba minta tempat duduk.Dinda ini beranggapan ibu-ibu hamil ini menyusasahkan dan dia berpendapat jika ibu hamil ini mau tempat duduk dikereta harusnya berangkat lebih pagi diwaktu subuh. Parahnya lagi komentar Dinda ini mendapat pembelaaan dari beberapa akun Path lainnya,bahkan ada yang mengajari trik untuk menghindari memberikan tempat duduk buat ibu hamil ini.Pada akhir postingannya akun Dinda ini juga memberikan tag # notetomyselfjgnnyusainorg!!.Pada gamabar diatas bisa kita baca dengan jelas mereka saling memberikan dukungan satu sama lain. Inilah bunyi komentar akun dinda tersebut lewat Path "Benci sama ibu-ibu hamil yang tiba-tiba minta duduk. Ya gue tahu lw hamil tapi plis dong berangkat pagi. Ke stasiun yang jauh sekalian biar dapat duduk, gue aja enggak hamil bela-belain berangkat pagi demi dapat tempat duduk. Dasar emang enggak mau susah.. ckckck.. nyusahin orang. kalau enggak mau susah enggak usah kerja bu di rumah saja. mentang-mentang hamil maunya dingertiin terus. Tapi sendirinya enggak mau usaha.. cape dehh," tulis wanita itu yang bertagar #notetomyselfjgnnyusahinorg!! Salah satu akun yang bernama andreas malah memberikan tips supaya pura-pura tidur sambil nunduk Andreas: Kamu make earphone..Terus kamu pura-pura tidur sambil nunduk..Hindari tipu daya ibu hamil. Senorita: Ibu-ibu terkadang suka egois. Hehe makanya gw klo naik krta mls di gerbong cewe, Emak emak rempong smwa. Febrina: Iya ka, aku sering kaya gitu waktu kerja di Kota. Bodo deh mau dicerewetin ibu-ibu lain. Emang dia doang yang mau dingertiin. Grrrgh. Dinda: @Febrina: Iya Feb gua sebel aja liatnya maunya enaknyaa doa dy..semoga tu anak nanti lahir ga nyusain jg..gara2 ibunya sering nyusain org. @nyo: uddh sering gw liat bgtu geram bgt kaya ga berdosaa..emg dikira baguss bgtu trss..ga sadar nyusain org. @beb: ya bebbb keselll bgt aq..mbok yaa naik bis atau berangkat subuh yaa..dasar pemalas..resign aja dari kantor biar bs leha2 dirumah. Aksi Akun Dinda ini mendapat kecaman dari beberapa akun lainnya seperti yang di tanggapi oleh akun dibawah ini zach az zahroh @arian_azzahroh: kemerosotan moral ABG? I say it's "ketengkurapan moral". Coba lu yg hamil,bakalan lebih manja daripada ibu itu. ME @0623VIII: udah mati rasa kyknya tuh orang-orang. ngebayangin suatu hari dia bakal diposisi ibu hamil. dan g ada orang yg mau kasih tempat duduk Asy'ari Hasyim @hasyimasa: hajar kang! *eeh RT@RakaVS: Bentar lagi Hari Kartini, dan masih ada cewek yg marah-marah sama ibu hamil gegara urusan tempat duduk.. :)))). Akun Dinda ini tahu komentar pedasnya tersebar luas di dunia maya bukannya menyesali,malah terkesan dia menantang dan tidak takut atas judge orang banyak ,Dinda berkeluh kesah kakinya yang sampai pinjang karena kegesr tulangnya. Adalah akun Aburrrahman yang merasa kesal dengan komen Dinda yang seolah menantang orang banyak. [caption id="" align="aligncenter" width="480" caption="twitter"][/caption] Sepertinya akun Dinda ini benar-benar tidak suka sama ibu hamil yang datang tidak dari awal terus begitu datang minta tempat duduk.Pada hal dia sudah bela-belain berangkat pagi dari subuh naik ojek dan naik angkotlagi baru sampai ke stasiun kereta buat dapatin jatah tempat duduk.Akun Dinda ini malah memberikan saran ibu-ibu hamil supaya meniru ibu hamil-hamil lainnya yang berangkat lebih awal biar dapat tempat duduk dan tidak menyusahkan orang lain. Apapun alasannya Akun Dinda ini memang sudah tidak punya rasa empati sama sekalidan peka terhadap lingkungan sekitarnya.Ini adalah contoh yang tidak baik buat generasi muda megumbar kemarahan dan kekesalan terhadap ibu-ibu hamil,yang seharusnya mendapatkan tempat duduk di arena publik seperti bus,kereta api.Memang terlalu akun Dinda ini. Sumber Postingan dan Komentar Lengkap ABG Yang Tidak Mau Kasih Duduk Ibu Hamil di Kereta ABG Dibully, Gara-gara Komentar Pedas dan Tidak Kasih Duduk Ibu Hamil di Kereta
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H