Mohon tunggu...
Fatmawati '
Fatmawati ' Mohon Tunggu... -

jadi diri sendiri itu, jauh lebih baik,,

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Pancasila Dasar Negara

5 Oktober 2012   04:59 Diperbarui: 24 Juni 2015   23:14 1943
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pendahuluan

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, karena berkat Rahmat-nya kami bisa menyelesaikan tulisan ini yang berjudul “Pancasila Sebagai Dasar Negara”.tugas ini diajukan guna memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan Pancasila.

Namun penyusun menyadaribahwa kelancaran dalam penyusunan materi ini tidak lain berkat bantuan,dorongan dan bimbingan orang tua, oleh karena itu penyusun menngucapkan terima kasih. Tulisan ini masih jauh dari sempurna, karena itu kami mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk menyempurnakan tulisan ini.

Latar Belakang

Lahirnya Pancasila sebagai dasar negara, tentu pancasila ada yang merumuskannya. Pancasila memang merupakan karunia terbesar dari Tuhan YME dan ternyata merupakan light-star bagi segenap bangsa Indonesia di masa-masa selanjutnya, baik sebagai pedoman dalam memperjuangkan kemerdekaan, juga sebagai alat pemersatu dalam hidup kerukunan berbangsa, serta sebagai pandangan hidup untuk kehidupan manusia Indonesia sehari-hari.

Dengan demikian bahwa Pancasila sebagai dasar falsafah negara Indonesia yang harus diketahui oleh seluruh warga negara Indonesia agar menghormati, menghargai, menjaga dan menjalankan apa-apa yang telah dilakukan oleh para pahlawan khususnya pahlawan proklamasi yang telah berjuang untuk kemerdekaan negara Indonesia ini. Sehingga baik golongan muda maupun tua tetap meyakini Pancasila sebagai dasar negara Indonesia tanpa adanya keraguan guna memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa dan negara Indonesia.

Permasalahan

Apakah bukti bahwa  Pancasila dijadikan sebagai dasar negara Indonesia?

Isi

Kata Pancasilaberasal dari kata Sansakerta (Agama Buddha).

Asas-Asas Pancasila :

1.Asas Ketuhanan

Sila Katuhanan Yang Maha Esa Bangsa Indonesia menyatakan kepercayaan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan oleh karenanya manuasia percaya dan taqwa terhadap Tuhan YME. sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing menurut dasar kemanusiaan yang adil dan beradab.

2.Asas Kemanusiaan

Sila kemanusian Yang Adil dan Beradab menunjang tinggi nilai-nilai kemanusiaan,berani membela kebenaran dan keadilan. Sadar bahwa manusia adalah sederajat, maka bersikap hormat dan bekerja sama dengan bangsa –bangsa lain.

3.Asas Kenegaraan

Sila Persatuan Indonesia menempatkan persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara diatas kepentingan pribadi dan golongan. Persatuan dikembangkan atas dasar Bhineka Tunggal Ika, dengan memajukan pergaulan demi kesatuan dan persatuan bangsa.

4.Asas Kerakyatan

kepentingan bersamalah yang di utamakan, Pembicaraan dalam musyawarah dilakukan dengan akal sehat dan sesuai dengan hati nurani yang luhur. Keputusan-keputusan yang diambil harus dapat dipertanggung jawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjungjung tinggi harkat dan martabat manusia serta nilai-nilai kebenaran dan keadilan. Dalam melaksanakan permusyawaratan, kepercayaan diberikan kepada wakil-wakil yang dipercayanya.

5.Asas Persatuan

Menyadari hak dan kewajiban yang sama untuk menciptakan keadilan sosial dalam kehidupan masyarakat Indonesia. Perbuatannya yang luhur yang mencerminkan sikap dan suasana kekeluargaan dan gotong royong.

Kesimpulan

Warganegara Indonesia merupakan sekumpulan orang yang hidup dan tinggal di negara Indonesia, Oleh karena itu sebaiknya warga negara Indonesia harus lebih meyakini atau mempercayai, menghormati, menghargai menjaga, memahami dan melaksanakan segala hal yang telah dilakukan oleh para pahlawan, khususnya dalam pemahaman bahwa Pancasila adalah sebagai dasar negara Indonesia.

Sehingga kekacauan yang sekarang terjadi ini dapat diatasi dan lebih memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa dan negara Indonesia ini, kiita dapat dengan mudah mengaplikasikan sila-sila Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara. Caranya antara lain menghormati anggota teman, guru keluarga dan orang yang lebih tua, melakukan musyawarah mufakat dalam mengambil keputusan, serta menghargai dan menghormati teman atau orang lain yang berbeda agama dan membantu orang lain yang kesusahan sesuai dengan kemampuan masing-masing, tidak mencuri dan berbuat yang merugikan orang lain, bersikap dan beperilaku sopan santun kepada siapa pun, serta bersikap adil dalam berbagai tindakan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun