Mohon tunggu...
Huril Aini
Huril Aini Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Writing lovers

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Mantap! Dinas Pangan dan Pertanian Kota Salatiga Adakan Acara Salatiga Agro Festival

15 Desember 2022   11:26 Diperbarui: 15 Desember 2022   11:56 322
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dinas Pangan dan Pertanian Kota Salatiga mengadakan acara Agro Festival selama tiga hari di depan gedung DPRD Kota Salatiga, mulai dari tanggal 9-11 Desember dari jam 8 pagi hingga 8 malam. Acara tersebut diadakan sebagai salah satu upaya stabilisasi pasokan dan harga pangan yang sedang mengalami peningkatan.

“Dengan mengadakan acara ini adalah tindakan kita sebagai LPM yaitu dengan memberikan subsidi pada bahan pangan yang sedang mengalami kenaikan” ucap Endang S.Gz yang menjabat sebagai sub koordinator KDP.

Salatiga Agro Festival juga dimeriahkan dengan adanya stand-stand bahan pangan, tanaman hias, dan UMKM. Sebanyak 50 stand hadir di acara Salatiga Agro Festival, dan sebagian besar memang adalah mitra binaan Dispangtan (Dinas Pangan dan Pertanian) Kota Salatiga. Salah satu stand tanaman hias yang ada di acara tersebut adalah tanaman hidroponik yang dikelola oleh komunitas Hidroponik Salatiga dan dibina oleh Dispangtan.

Selain itu juga ada beberapa perlombaan yang dibuka untuk umum, seperti lomba cipta menu, dance competition, dan lomba mewarnai untuk anak TK. Semua elemen masyarakat bisa mendaftar untuk mengikuti lomba tersebut namun tetap dibatasi kuota per perlombaan.

“Untuk lomba, sekarang ada kuotanya ya. Yang cepat ya bisa daftar” ucap Suryanto S.H sebagai Kabid Pangan Dinas Pangan dan Pertanian Kota Salatiga.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun