KEMANA RASA KEMANUSIAAN DAN KEPEDULIAN KALIAN TERHADAP RAKYAT
Sungguh Saya menangis melihat semua yang terjadi di Negeri tercintaku ini,
Kemarin tanggal 10/08/2011 sekitar jam 19:30 WIB waktu Jakarta, Saya di kejutkan dengan Hilangnya Motor Yamaha Vixion saya di Parkiran Depan Kosan saya di Jl. HAji Ten 1 Rawamangun Jakarta Timur , Aku bingung harus berbuat apa sebab saat itu saya juga lagi kritis keuangan Maklum anak Kos. kebetulan Teman 1 kosan saya ada di kos saat itu, aku cerita sama dia dan dia mengusulkan untuk pergi ke melapor kekantor Polisi terdekat, Mula - Mula Saya sempat Menolak karena saya sudah tahu dari dulu kalaw berurusan sama Polisi pasti bertambah pusing.. tapi teman saya bilang ya coba aja Polisi Jakarta beda kok sama Polisi di Daerah, Polisi di Jakarta ramah-ramah semua kataNya, saya tetap tidak mau, dia Bilang lagi takutnya motor kamu di salah gunakan oleh malingnya,,, karena dia bilang begitu hati saya jadi luluh, saya berkata oklah ayo kita pergi.
Sekitar Jam 22:00 Kita pergi dengan jalan kaki ke Kantor Polisi terdekat di Perempatan Pemuda Rawamangun dekat kantor BPKP, sesampainya disana kita lapor sama penjaganya lalu kitadisuruh masuk kedalam sebuah ruangan kita disuruh lapor dengan Polisi yang Asik mainin Laptopnya di dalam ruangan itu. kita di suruh ambil kursi masing2 trus duduk, Polisinya Bertanya Kejadian kehilangannya dan kita ceritain semuanya, tetapi sepertinya semua yang kita ceritain itu tidak ada respon sama sekali Olehnya sebab dia Asyik ngotak ngatik Laptonya, setelah kita selesai bercerita tentang kejadiannya dengan mudah dia menjawab MAAF mas disini tidak bisa buat Laporan kehilangan Kendaraan disini Hanya bisa buat laporan kehilangan KTP,SIM,Surat-surat, STNK atau sejenis itu. Saya Kaget dan berkata "masak sih pak nggak bisa" di jawab " iya mas memang Nggak Bisa" saya tanyain trus kita harus melaporkan kemana pak?? di bilang ke Polsek MATRAMAN aja yang di sebelah kiri Prempatan Matraman di samping Halte BUsway. saya tanyain lagi "dsana benaran bisa pak?" dia jawab " Iya mas Pasti bisa disana". dari situ saya udah mulai BETE melihat kelakuan Polisinya, trus kita pamitan keluar.
Kita Keluar dari Kantor Polisi dan Nongkrong sejenak di pinggir jalan dekat kantor polisi itu, saya berkata ke teman saya kan benarkan yang saya katakan pasti Ribet bangat kalaw berurusan sama Polisi, apalagi kita di lihatnya masih Muda pasti dia seolah2 tdiak percaya apa yang terjadi sama kita sekarang ini. teman saya bialng ya udah sabar aja dulu ayo kita coba di ke Polsek MATRAMAN yang dia Suruh tadi, saya bilang : nggak ah saya mau pulang saja biarin aja motornya hilang dari pada hatiku sakit melihat kelakuan Polisi yang tidak ada rasa kepedulian itu Polisi yang kerjanya hanya makan Gaji BUTA itu, temanku Tetap Ngotot ayolah kita coba lagi, akhirnya saya mau mengikuti kemauan teman saya.
Kita nungguin Angkot tetapi nggak ada juga dan akhirnya kita naik Bajaj, sampai di Polsek Matraman yg Gelap Gulita itu Kita masuk dan melapor ke Polisi Penjaganya, teman saya Berkata " Pak kita mau Laporan Bahwa Motor teman saya Hilang di Parkiran depan Rumah di Jl. Haji Ten Rawamangun Pak. Tanpa berfikir panjang polisinya berkata Kalaw Motornya Hilang di daerah Rawamangun Lapornya di Polsek Pulo Gadung bukan disini, saya bilang aja " pak Kita udah Lapor di Polsek Rawamngun tetapi mereka Menyuruh kita kesini Katanya disini pasti Bisa sebab di Polsek Sana cuma bisa bikin Laporan kehilangan Surat-surat seperti STNK,SIM,KTP pak". aku sangat Emosi sekali melihat kelakuan Polisi tersebut. Saya Bilang Pak Trus gmna dong pak Kita sudah Jauh-Jauh kesini pak masak hanya bikin Laporan Kehilangan saja Nggak bisa pak, dengan Wajah yang tidak ada Rasa Kemanusian polisinya bilang LAgi TIdak Bisa Kalian Pergi Ke Polsek Pulogadung atau ke Polsek JAti Negara saja.
Dengan wajah yang sangat emosi kita berdua Keluar dri ruangan Polisi itu, di luar aku berkata kepada teman aku seperti itukah keramahan Polisi Jakarta????? seperti tidak memiliki Hati dan RAsa saja, seperti bukan seorang Polisi yang Janjinya melindungi Rakyat, Membantu RAkyat kalaw seperti itu bukannya Membantu Rakyat MAlahan Membuat Rakyat Menderita.
Terima KAsih
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H