Sejatinya engkau bangsa yang besar
Beragam suku bangsa dan beribu pulau tertanam kokoh di tanahmu
yang kata orang tanahmu adalah tanah surga
Sejatinya engkau bangsa yang berani
Betapa kebebasanmu lepas dari penjajah-penjajah beringas
dapat engkau lumpuhkan hanya dengan runcingnya tombak bambu
Sejatinya engkau bangsa yang suci
Bangsamu tidak takut pada apa pun jua
karena benih ketuhanan yang mumpuni telah menghujam di dada
Sejatinya engkau bangsa yang sudah merdeka puluhan tahun lampau
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!