Mohon tunggu...
WON Ningrum
WON Ningrum Mohon Tunggu... Konsultan - Peace of mind, peace of heart...

Hello, welcome to my blog!

Selanjutnya

Tutup

Trip

Reconnect and Reminisce

29 Januari 2020   19:30 Diperbarui: 29 Januari 2020   19:38 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perayaan Tahun Baru Imlek 2019 di Sekolah Kasih Maitreya (SKM) Selatpanjang, Riau masih gegap gempita di hari kedua. Setelah melakukan tradisi "Pai Nian" di pagi sampai siang hari, pada malam harinya SKM menggelar acara Reuni Akbar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) SKM. Bagaimana ya kabar para alumni SMK SKM saat ini?

Ya, kebahagiaan Tahun Baru Imlek di SKM serasa hambar tanpa membaginya dengan para alumninya yang jumlahnya sudah mencapai lebih dari 650 orang alumni serta sudah tersebar di beberapa penjuru Tanah Air, seperti di Jakarta, Bali, Sulawesi, Pekanbaru, Batam dan di Selatpanjang sendiri dan juga di beberapa negara tetangga, yakni di Filipina dan juga Singapura.

"Reconnect and Reminisce": Dari Alumni, Oleh Alumni, Untuk Alumni dan Untuk SKM Tercinta adalah tema yang dipilih untuk merayakan Reuni Akbar ini yang ternyata kerap dilaksanakan setiap tahunnya.

Momen Tahun Baru Imlek adalah momen yang dirasa pas untuk menyambung dan menyatukan kembali para alumni setelah mereka menamatkan sekolah di Sekolah Kasih Maitreya (SKM) Selatpanjang.

Sebanyak kurang lebih 250-300 orang meramaikan acara Reuni Akbar dengan wajah-wajah ceria berbalutkan rasa senang sekaligus haru karena bisa kembali ke sekolah tercinta dan bertemu dengan para guru yang sudah membimbing dan mengarahkan mereka untuk mencapai cita-cita terbaik.

Ada juga yang merasakan kebahagiaan karena bisa bertemu dengan teman dan sahabat lama secara langsung karena selama ini mereka dipisahkan oleh jarak dan waktu.

Meskipun diakui oleh beberapa alumni bahwa acara Reuni Akbar yang bertepatan dengan perayaan Tahun Baru Imlek ini baik, namun tidak semua teman-teman (alumni) mereka yang baru saja menempati pos-pos pekerjaan di tahun pertama mereka bisa hadir. Ini disebabkan oleh terbatasnya waktu untuk mengambil cuti "pulang kampung", padahal banyak dari mereka yang bekerja di luar negeri dan kehadiran mereka sangat pula dinanti-nanti oleh segenap keluarga besar SKM!

Selaku Ketua Yayasan Sekolah, yakni Yayasan Prajnamitra Maitreya, Ibu Cun Cun, S.E., S.Ag., M.Si dalam kata sambutannya menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian alumni SMK SKM dalam meraih impian masa depannya serta pentingnya menyambung komunikasi yang tidak terputus agar alumni bisa tetap terhubung dan saling "sharing" tentang segala hal, termasuk tentang informasi pekerjaan yang mungkin berguna bagi alumni lain di masa datang.

Ibu Cun Cun juga menekankan bahwa SKM adalah "rumah kedua" bagi setiap alumni sehingga dengan demikian rasa persatuan dan kekeluargaan akan senantiasa terjalin dengan baik.

Sementara Kepala Sekolah SMK SKM, Ibu Epa Juliati Siadari, S.Si. ikut menyampaikan rasa bangganya atas alumni yang telah berkenan meluangkan waktu untuk hadir dalam acara Reuni Akbar ini dan Ibu Epa juga menyampaikan harapannya akan peningkatan jumlah alumni yang bisa datang serta bertemu muka di acara seperti ini di tahun-tahun mendatang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun