Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Chelsea Turunkan Nicolas Jackson kala Menjamu Brighton?

28 September 2024   13:49 Diperbarui: 28 September 2024   14:30 1382
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Chelsea akan menjamu Brighton and Hove Albion dalam laga pekan ke-6 Premier League musim 2024-2025, Sabtu malam (28/09). Laga akan dilangsungkan di Stamford Bridge mulai pukul 21.00 WIB.

Laga antara "Si Biru" Chelsea dengan "Si Burung Camar" Brighton diperkirakan akan berjalan ketat dan menarik. Hal itu dikarenakan kedua tim sedang berada dalam performa yang cukup prima.

Selain itu kedua tim juga sedang berburu kemenangan agar bisa tetap berada di papan atas klasemen Premier League. Bahkan keduanya tentu ingin memperbaiki posisi lebih tinggi lagi. Dengan meraih kemenangan, baik Chelsea atau pun Brighton dipastikan posisinya akan naik.

Saat ini Chelsea berada di posisi ke-5 klasemen sementara Premier League. Chelsea mengoleksi 10 poin, hasil dari 3 kali menang, satu kali seri, dan satu kali kalah.

Sedangkan Brighton saat ini berada di posisi ke-7 klasemen sementara Premier League. Brighton mengoleksi satu poin lebih sedikit dari Chelsea, hasil dari 2 kali menang, 2 kali seri, dan 0 kali kalah.

Seandainya Chelsea mampu mengalahkan tamunya Brighton, maka "Si Biru" akan mendapat tambahan 3 poin dan posisinya akan naik ke posisi 4, 3, atau 2. Bahkan bisa saja Chelsea menempati puncak klasemen sementara Premier League.

Akan tetapi ada syarat lain yang harus terpenuhi. Selain Chelsea mampu mengalahkan Brighton, tim lain yang berada di atas Chelsea juga gagal memetik poin dari laga yang akan mereka langsungkan.

Chelsea bisa menempati posisi ke-4 klasemen sementara Premier League jika mampu mengalahkan Brighton dan tim peringkat ke-4, yakni Arsenal gagal memetik poin dari tamunya Leicester City.

Chelsea bisa menempati posisi ke-3 klasemen sementara Premier League jika mampu mengalahkan Brighton, Arsenal gagal memetik poin dari tamunya Leicester City, dan tim peringkat ke-3, yakni Aston Villa gagal memetik poin dari tuan rumah Ipswich Town.

Chelsea bisa menempati posisi ke-2 klasemen sementara Premier League jika mampu mengalahkan Brighton, Arsenal gagal memetik poin dari tamunya Leicester City, Aston Villa gagal memetik poin dari tuan rumah Ipswich Town, dan tim peringkat ke-2, yakni Liverpool kalah dari tuan rumah Wolves.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun