Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liverpool Vs Manchester City: Pemenang Laga akan Tempati Puncak Klasemen EPL

10 Maret 2024   18:27 Diperbarui: 11 Maret 2024   05:24 286
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: tribunnews.com

Dua tim papan atas English Premier League/EPL alias Liga Utama Inggris, yakni Liverpool dan Manchester City akan saling berhadapan dalam pertandingan ke-28 EPL. Laga akan dilangsungkan di Anfield, markas Liverpool. Sedangkan kick-off laga tersebut akan dimulai pada pukul 22.45 WIB, Minggu malam (10/03).

Bagi Liverpool dan Manchester City laga tersebut sangatlah krusial. Sebab saat ini kedua tim sedang membutuhkan kemenangan. Jadi masuk akal jika kemenangan bagi kedua tim merupakan harga mati.

Liverpool dan Manchester City sedang butuh tambahan poin penuh demi menjaga peluang finis di urutan pertama kompetisi EPL 2023-2024.

Liverpool sesungguhnya merupakan pemuncak klasemen sementara EPL. Namun beberapa jam yang lalu posisinya dikudeta Arsenal yang sukses mengalahkan Brentford dengan skor tipis 2-1.

Liverpool pun harus rela turun tahta. Kini tim asuhan Jurgen Klopp tersebut turun ke peringkat ke-2 klasemen sementara EPL.

Liverpool kalah satu poin dari Arsenal. Liverpool mengoleksi 63 poin, sedangkan Arsenal mengoleksi 64 poin.

Namun Liverpool belum memainkan pertandingan ke-28 EPL nya, sehingga potensi untuk merebut kembali posisi puncak klasemen sementara EPL terbuka lebar bagi Mohamed Salah dan kawan-kawan. Syaratnya hanya satu, yakni Liverpool harus mampu mengalahkan rival terdekatnya Manchester City.

Seandainya Liverpool mampu mengalahkan Manchester City, maka bisa dipastikan posisi puncak klasemen sementara EPL yang sementara ini dipegang Arsenal akan kembali ke tangan tim yang bermarkas di Anfield itu.

Demikian pula bagi Manchester City. Seandainya tim asuhan Pep Guardiola itu mampu mengalahkan Liverpool, maka bisa dipastikan Erling Haaland dan kawan-kawan akan bisa nangkring di posisi puncak klasemen sementara EPL

Bagaimana jika laga Liverpool versus Manchester City berakhir imbang? Hal itu tentu akan menguntungkan Arsenal. Sebab dengan hasil imbang, Liverpool dan Manchester City hanya mendapatkan masing-masing satu poin.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun