Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Deklarasi Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Dilakukan di Kota Pahlawan

2 September 2023   23:40 Diperbarui: 2 September 2023   23:50 313
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Sumber: tribunnews.com)

Tepat pada akhir Agustus 2023, Partai Demokrat mempublikasikan mengenai adanya wacana Anies Baswedan akan dipasangkan dengan ketua umum PKB (partai Kebangkitan Bangsa) Muhaimin Iskandar alias Gus Muhaimin alias Cak Imin di Pilpres (Pemilihan Umum Presiden) 2024 nanti.

Partai Demokrat merasa tidak diajak bicara mengenai hal itu. Padahal sebelumnya Partai Demokrat merasa sudah sangat yakin bahwa ketua umum mereka Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY akan diambil oleh Anies Baswedan sebagai pasangannya di Pilpres 2024.

Partai Demokrat marah besar. Partai Demokrat pun memutuskan untuk tidak mendukung Anies Baswedan lagi sebagai capres. Selain itu Partai Demokrat juga memutuskan keluar dari Koalisi Perubahan.

Ternyata pasangan Anies-Muhaimin bukan sekedar wacana. Pasangan itu benar-benar dideklarasikan oleh Partai Nasdem dan PKB, Sabtu, 2 September 2023.

Adapun tempat deklarasi dipilih kota Pahlawan, Surabaya, tepatnya di Hotel Majapahit. Hotel Majapahit dulunya bernama Hotel Yamato Soerabaja.

Dipilihnya Surabaya sebagai venue deklarasi, menurut wakil ketua umum PKB Jazilul Fawaid karena PKB memiliki basis massa yang besar di sana. Kedua karena Muhaimin Iskandar membawa mandat Nahdhiyyin dan mandat dari para ulama Jawa Timur.

Sedangkan dipilihnya Hotel Majapahit sebagai tempat deklarasi, menurut Anies Baswedan karena hotel tersebut memiliki sejarah panjang. Berbagai peristiwa penting terjadi di sana.

Seperti perobekan bendera Belanda merah-putih-biru menjadi bendera merah-putih. Kemudian resolusi jihat tanggal 22 Oktober, hingga peristiwa pertempuran tanggal 10 November.

Dalam acara deklarasi pasangan Anies-Muhaimin itu, dibuka oleh sambutan dan pidato dari ketua umum Partai Nasdem Surya Paloh. Setelah itu sambutan dan pidato dari bacawapres Muhaimin Iskandar. Terakhir sambutan dan pidato dari bacapres Anies Baswedan.

Acara deklarasi dihadiri oleh ketua umum dan petinggi Partai Nasdem dan PKB. Namun PKS yang merupakan anggota Koalisi Perubahan tidak hadir. Ketua umum PKS Ahmad Syaihu dan para petinggi PKS tetap mengikuti acara deklarasi secara online di Jakarta.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun