Angin malam hadir di keheningan
Berhembus pelan membelai dedaunan
Bertiup lembut membawa kedamaian
Di tengah kesunyian
Angin malam berbisik lirih
Bak bisikan kekasih
Atau mereka yang memohon belas kasih
Dan juga mereka yang hatinya terluka, perih
Angin malam tak pernah ketakutan
Menghadapi kesepian dan kegelapan
Terus berhembus menembus kesunyian
Penuh dengan keberanian  Â
Angin malam tak pernah lelah
Dan pula tak pernah goyah
Mencari tujuan dan arah
Tanpa berkeluh kesah
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI