Dua pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions UEFA dilangsungkan Kamis dini hari pukul 03.00 WIB (09/03). Dua pertandingan tersebut antara Bayern Munchen versus Paris Saint Germain (PSG) dan antara Tottenham Hotspur versus AC Milan.
Bayern Munchen yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil mengalahkan tamunya PSG dengan skor 2-0. Kedua gol Bayern masing-masing dicetak oleh Eric Maxim Choupo-Moting di menit ke-61 dan Serge Gnabry di menit ke-89.
PSG yang bertabur bintang sama sekali tak mampu membalas satu pun gol Bayern. Tidak Kylian Mbappe, tidak Lionel Messi, tidak pula yang lainnya.
Bayern dengan demikian memastikan diri satu tempat di perempat final. Sebab secara agregat Bayern unggul 3-0 atas PSG. Di leg pertama di Parc de Princes Bayern unggul tipis 1-0 atas PSG.
Di pertandingan lain antara Tottenham versus Milan berakhir dengan skor kacamata 0-0. Tottenham yang dapat giliran sebagai tuan rumah tak mampu membalas kekalahan dari Milan di leg pertama.
Dengan demikian Tottenham gagal melaju ke babak perempat final. Milan lah yang berhak atas satu tempat di perempat final, sebab di leg pertama di kandang sendiri menang 1-0 atas Tottenham. Secara agregat Milan menang 1-0 atas Tottenham. Â Â
Berarti sudah ada 4 tim yang memastikan diri lolos ke perempat final. Selain Bayern dan Milan, satu hari sebelumnya Benfica dan Chelsea telah pula menyegel satu tempat di perempat final.
Pertandingan leg kedua Liga Champions selanjutnya akan digelar minggu depan. Dua pertandingan akan digelar Rabu dini hari WIB (15/03), yakni antara Porto versus Inter Milan dan Manchester City versus RB Leipzig.
Kemudian dua pertandingan leg kedua lainnya akan digelar Kamis dini hari WIB (16/03). Dua pertandingan dimaksud antara Napoli versus Eintracht Frakfurt dan Real Madrid versus Liverpool.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI