Laga pun berakhir untuk kemenangan 4-2 Argentina atas Prancis. Tendangan kelima tidak dilakukan karena sudah tidak akan berpengaruh lagi bagi kemenangan Argentina.
Argentina dengan demikian sah menjadi juara Piala Dunia 2022 untuk ketiga kalinya. Ini penantian panjang Argentina untuk kembali menjadi juara. Terakhir Argentina juara Piala Dunia tahun 1986 ketika Piala Dunia dilangsungkan di Meksiko.
Sebaliknya bagi Prancis. Kekalahan dari Argentina menjadikan Prancis gagal meraih trofi Piala Dunia untuk ketiga kalinya. Prancis juga gagal mengikuti jejak Italia dan Brasil yang mampu memenangkan trofi Jules Rimet itu dua kali secara berturut-turut.
Sebagaimana diketahui, Italia mampu meraih trofi Piala Dunia dua kali berturut-turut di Piala Dunia 1934 dan Piala Dunia 1938. Sedangkan Brasil melakukannya di Piala Dunia 1958 dan di Piala Dunia 1962.
Dengan keberhasilan meraih trofi Piala Dunia 2022, Argentina juga memperkecil "skor" raihan trofi Piala Dunia antara tim-tim Eropa dengan tim-tim Amerika Latin. Sebelumnya tim-tim Eropa mampu meraih trofi Piala Dunia sebanyak 12 kali dan tim-tim Amerika latin sebanyak 9 kali dari 21 kali penyelenggaraan 21 kali Piala Dunia. Kini "skor" menjadi 12-10.
Selamat untuk tim Tango Argentina. Selamat juga untuk para pendukungnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H