Musim 2021-2022 Aboubakar pindah dari Besiktas ke Al-Nassr Riad, Liga Professional Arab Saudi. Aboubakar pindah ke Al-Nassr Riad dengan status bebas transfer.
Bersinarnya Aboubakar di AFCON 2021 berpotensi menaikkan harga jual dirinya. Tidak menutup kemungkinan banyak klub elit Eropa yang tertarik, berlomba mengincar Aboubakar dan berupaya mendapatkan tanda tangannya.
Beberapa klub elit Eropa yang mungkin saja akan mengincar Aboubakar dan berupaya mendapatkan tanda tangannya, bisa saja Barcelona, Real Madrid, Chelsea, Manchester United, Manchester City, AC Milan, Inter Milan, atau Paris Saint Germain. Bisa juga klub lain di luar yang disebutkan tadi.
Saat ini Aboubakar leading dalam perburuan top skor AFCON 2021. Aboubakar tentu masih sangat mungkin menambah laki koleksi golnya. Dalam hal ini para penyerang tim Afrika yang bersinar di liga-liga Eropa seperti Mohamed Salah, Sadio Mane, Sebastien Haller atau Victor Osimhen, tentu harus bekerja ekstra keras mengejar Aboubakar.
Berkat ketajaman Aboubakar, Kamerun dipastikan lolos ke fase knockout 16 Besar AFCON 2021. Kamerun memang masih menyisakan satu pertandingan lagi di fase grup.
Namun dengan koleksi 6 poin kalau pun nanti Kamerun kalah di pertandingan ke-3 dari Tanjung Verde dan Burkina Faso mengalahkan Ethiopia misalnya, posisi Kamerun cukup aman. Kalau kemungkkinan tadi terjadi, dengan raihan 6 poin paling tidak Kamerun akan menjadi urutan ke-3 terbaik yang berhak lolos ke babak selanjutnya.
Baca Pula :
Makna Kemenangan "Irit" di Pertandingan Pertama Fase Grup AFCON 2021
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI