Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Beban Berat Steven Gerrard Bertandang ke Anfield

11 Desember 2021   14:09 Diperbarui: 11 Desember 2021   14:25 381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelatih Aston Villa, Steven Gerrard (sumber : kompas.com)

Kendati merupakan pelatih baru, kemampuan Gerrard dalam meramu tim dan menerapkan strategi permainan tidak bisa dianggap enteng. Buktinya Gerrard mampu membawa Glasgow Rangers menjadi juara Liga Utama Skotlandia musim 2020/2021.

Dalam laga melawan Liverpool nanti, Gerrard tidak akan main-main. Gerrad pasti akan menurunkan formmasi terbaiknya demi membawa poin penuh dari Anfield. Emiliano Buendia,  Ollie Watkins, dan Jacob Ramsey nampaknya akan menjadi tumpuan Gerrard.  

Melihat catatan lima pertemuan terakhir antara Liverpool dan Aston Villa di semua kompetisi, keunggulan memang masih berpihak kepada Liverpool. Liverpool unggul sebanyak 3 kali, sedangkan Aston Villa 2 kali.

Namun ada hal yang cukup menarik. Dua keunggulan Aston Villa atas Liverpool tersebut ditandai dengan skor besar. Pertama Aston Villa menang besar 7-2 atas Liverpool dalam lanjutan EPL (05/10/2020). Selanjutnya Aston Villa menang lima gol tanpa balas atas Liverpool di Piala Liga Inggris (18/12/2019).

Menarik untuk ditunggu. Apakah Gerrard bersama Aston Villa akan mampu mengalahkan Liverpool sekaligus membawa tiga poin penuh dari Anfield atau malah sebaliknya Mohamed Salah dan kawan-kawan yang akan "mempermalukan" Gerrard sang legenda Liverpool?

Segala kemungkinan bisa terjadi. Kedua tim juga memiliki peluang untuk menang. Tapi Liverpool memang memiliki peluang menang lebih besar dibandingkan dengan Aston Villa.   

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun