Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Chelsea Berpotensi Bertemu dengan "Raja Liga Champions"

10 Desember 2021   06:56 Diperbarui: 10 Desember 2021   07:09 559
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Thomas Tuchel dan Carlo Ancelotti (sumber : tribunnews.com)

Villareal melengkapi tim peserta 16 besar Liga Champions UEFA setelah Jum'at dini hari (10/12) berhasil mengalahkan Atalanta dengan skor tipis 3-2. Dengan tambahan tiga poin tersebut Villareal finish di urutan ke-2 Grup F dan mendampingi Manchester United ke fase knockout 16 besar.

Pertandingan antara Villareal versus Atalanta sejatinya dilangsungkan Kamis dini hari (09/12). Namun karena adanya salju tebal yang menyelimuti Stadion Gewiss, Bergamo, pertandingan tidak bisa dilangsungkan dan digeser ke hari berikutnya.

Dengan lolosnya Villareal sebagai tim ke-16 fase knockout 16 besar, semua tim peserta 16 besar Liga Champions UEFA sudah lengkap semua. Ke-16 tim itu nanti akan diundi untuk menentukan siapa lawan siapa.

Penentuan undian pertandingan fase knockout 16 besar akan dilaksanakan di markas UEFA di Nyon, Swiss, Senin, 13 Desember 2021. Sebanyak 8 tim unggulan yang masuk pot 1 dan 8 delapan tim non-unggulan yang masuk pot 2 akan diundi untuk saling berhadapan.

Sebagaimana biasa, pertandingan di fase knockout 16 besar Liga Champions akan dilangsungkan dalam dua leg. Leg pertama dilangsungkan di stadion tim non-unggulan dan leg kedua akan dilangsungkan di stadion tim unggulan.

Tim non-unggulan adalah tim yang menempati urutan ke-2 di fase grup. Sementara tim unggulan adalah tim yang menjadi pemuncak di fase grup.

Leg pertama akan dilangsungkan pada tanggal 15, 16, 22, dan 23 Februari 2022. Sedangkan leg kedua akan dilangsungkan pada tanggal 8, 9, 15, dan 16 Maret 2022.

Mengacu kepada klasemen akhir fase grup, tim yang akan masuk pot 1 adalah Manchester City, Liverpool, Ajax, Real Madrid, Bayern Munchen, Manchester United, Lille, dan Juventus. Sedangkan tim yang akan masuk pot 2 adalah PSG, Atletico Madrid, Sporting CP, Inter Milan, Benfica, Villareal, RB Salzburg, dan Chelsea.

Melihat tim-tim yang ada di pot 1 dan pot 2 tersebut, nampaknya akan terjadi beberapa laga big match. Beberapa tim besar yang ada di pot 1 berpotensi bertemu dengan tim besar lainnya yang ada di pot 2.

Juara Liga Champions UEFA musim lalu Chelsea misalnya. Chelsea yang menempati pot 2 berpotensi bertemu dengan tim besar yang ada di pot 1. Tim yang mungkin akan menjadi lawan Chelsea di fase knockout 16 besar nanti adalah Ajax, Real Madrid, Bayern Munchen, dan Lille.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun